Winger Al Ahly Ini Ingin Memperkuat Sporting Lisbon

Penulis: Yuni Winata
Senin 11 Jun 2018, 20:45 WIB
Winger Al Ahly Ini Ingin Memperkuat Sporting Lisbon

Junior Ajayi - CSN

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Setelah Sporting Lisbon menunjukkan ketertarikan untuk merekrutnya, winger Al Ahly, Junior Ajayi, dilaporkan ingin bergabung dengan klub Liga Portugal itu, namun Al Ahly menolak menjualnya, dan saat ini Ajayi tengah mencoba membujuk klubnya agar mau melepasnya.

Sejak bergabung dengan Al Ahly pada musim panas 2016 lalu, winger 22 tahun asal Nigeria itu telah berhasil mencetak 21 gol dan 18 assist dalam 71 kali laga.

Dia membantu Al Ahly memenangkan dua gelar juara, Egypt Cup dan Egypt Super Cup, dan dianggap sebagai salah satu pemain kunci mereka.

Performa impresifnya berhasil menarik perhatian Sporting Lisbon, yang dilaporkan telah bertanya pada mantan direktur olah raga Al Ahly yang juga mantan manajer Zamalek, Augusto Inacio, untuk merekrut Ajayi.

Namun direktur olah raga baru Al Ahly, Mohamed Youssef, menegaskan bahwa trio Walid Azaro, Ali Maaloul, dan Junior Ajayi, tidak akan dijual.

Menurut laporan Complete Sports Nigeria (CSN), Ajayi menghormati keputusan klub, namun dia masih bicara dengan direktur klub untuk menemukan solusi masalah ini.

“Dia (Ajayi) sangat ingin bergabung dengan Sporting meskipun klub bersikeras ingin mempertahankannya,” kata orang dekat Ajayi pada CSN.

“Masalahnya adalah, Ahly baru-baru ini menjual beberapa pemain kunci mereka dan mereka tak ingin dia pergi untuk saat ini.

“Dia menghormati keputusan klub, namun akan duduk dan bicara pada mereka untuk menemukan solusi, karena dia ingin mengetest dirinya di Eropa setelah sukses di Afrika Utara.

 “Dia kembali ke Kairo hari ini (Minggu 10/6) dan harapannya semua bisa diselesaikan.”

Meski sebelumnya Sporting kurang beruntung saat mendatangkan pemain asal Mesir, seperti Shikabala dan Rami Rabia, yang gagal tampil seperti yang diharapkan, namun Sporting pernah sukses saat mendatangkan pemain Nigeria dari Mesir.

Emmanuel Amunike didatangkan dari Zamalek pada 1994 lalu dan sukses saat bersama Sporting. Dia juga adalah pemain Nigeria terakhir yang bermain di Sporting, yang berarti Ajayi memiliki potensi untuk meneruskan tradisi pemain Nigeria yang pindah dari Mesir ke Sporting.

Artikel Tag: transfer, Junior Ajayi, Sporting CP, Al Ahly

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/winger-al-ahly-ini-ingin-memperkuat-sporting-lisbon
624  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini