Wilfried Gnonto dan Nicolo Zaniolo Bakal Gantikan Chiesa di Juventus?

Nicolo Zaniolo kembali dikaitkan dengan Juventus (Image: Getty)
Berita Transfer: Kabar dari Italia mengatakan bahwa Juventus berpotensi menggantikan Federico Chiesa dengan Wilfried Gnonto atau Nicolo Zaniolo setelah menemui agen dari kedua pemain pada hari Kamis (8/6) kemarin.
La Gazzetta dello Sport mengklaim bahwa para direktur Juve, termasuk Francesco Calvo dan Giovanni Manna menemui Marco Busiello di kamp latihan Continassa pada hari Kamis (8/6) tersebut.
Busiello merupakan salah satu kolaborator terdekat perwakilan Gnonto dan Zaniolo, yaitu Claudio Vigorelli, Tak ayal, Juventus pun dikaitkan dengan kedua gelandang serang tersebut.
I Bianconeri dikabarkan menanyakan informasi tentang Nicolo Zaniolo, yang baru bergabung dengan Galatasaray dari AS Roma pada bursa transfer musim dingin lalu, sedangkan Wilfried Gnonto tampil apik bersama Leeds United sejak bergabung pada musim panas tahun lalu.
Zaniolo diwartakan memiliki klausul rilis bernilai 30 juta euro dalam kontraknya bersama Galatasaray sedangkan Gnonto berpotensi hengkang setelah Leeds terdegradasi dari Premier League.
Mahar Gnonto diperkirakan bisa lebih mahal ketimbang Zaniolo. Namun, Juventus bisa mencoba untuk meminjamnya terlebih dulu dengan opsi untuk mempermanenkannya.
Si Nyonya Tua nampak mempersiapkan diri untuk menghadapi musim tanpa diperkuat oleh Federico Chiesa, yang bisa pindah di bursa transfer musim panas ini setelah musim yang buruk yang dialami oleh skuat asuhan Massimiliano Allegri.
Menurut kabar, Chiesa diperebutkan oleh tim-tim Inggris, seperti Liverpool dan Newcastle United, selagi Bayern Munich juga disebut bisa menjadi pelabuhannya.
Artikel Tag: Nicolo Zaniolo, Wilfried Gnonto, Juventus, Federico Chiesa
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/wilfried-gnonto-dan-nicolo-zaniolo-bakal-gantikan-chiesa-di-juventus
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini