Wawan Hendrawan Tak Pikirkan Persaingan Dengan Kiper Lain Di Timnas

Penulis: Dayat Huri
Sabtu 28 Sep 2019, 23:59 WIB
Wawan Hendrawan Tak Pikirkan Persaingan Dengan Kiper Lain Di Timnas

Wawan Hendrawan/foto dok Bali United

Ligaolahraga.com -

Berita Timnas Indonesia: Dilirik Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy untuk melakoni pertandingan babak Kualifikasi Piala Dunia 2022, kiper Bali United, Wawan Hendrawan mengaku tak ingin memikirkan persaingannya dengan kiper lain yang sudah terlebih dahulu menghuni skuat timnas Indonesia.

Pemanggilan kali ini memang kali pertama bagi Wawan Hendrawan. Dan dia mengaku cukup senang atas kepercayaan yang didapatnya dari Simon McMenemy.

"Pastinya bersyukur sebagai seorang pemain sepak bola ketika mendapat panggilan Timnas pasti menjadi suatu kebanggaan. Semoga kepercayaan ini bisa saya balas dengan hal yang positif untuk negara ini," ujar Wawan.

Dari daftar pemain yang dipanggil Simon McMenemy kali ini, selain Wawan Hendrawan masih ada dua kiper langganan timnas Indonesia lain, yaitu Andritany Ardhiyasa dan Muhammad Ridho.

"Untuk tim lawan Indonesia nanti, saya lebih fokus kerja keras saat latihan dulu. Mengenai peluang dimainkan atau tidak, itu murni keputusan pelatih. Intinya saya selalu siap memberikan yang terbaik untuk Indonesia," kata Wawan.

"Saya rasa semua pemain punya keinginan untuk diturunkan. Tapi mengenai hal tersebut pelatih yang punya wewenang. Intinya siapapun yang diturunkan nanti, saya akan selalu support demi hasil terbaik untuk Indonesia," imbuhnya.

Lebih lanjut, Wawan juga menyebut bila kekuatan tim Serdadu Tridatu tidak akan terlalu berpengaruh dengan pemanggilan dirinya dan tiga rekannya di tim Bali United lainnya.

"Tim ini bukan tim yang akan berpengaruh ketika ada satu atau dua pemain yang absen. Kami semua percaya satu sama lain. Siapapun yang diturunkan pasti akan tampil maksimal," pungkas Wawan.

Artikel Tag: timnas Indonesia, wawan hendrawan, Bali United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/wawan-hendrawan-tak-pikirkan-persaingan-dengan-kiper-lain-di-timnas
1337  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini