Tinggalkan AC Milan, Hauge Bakal Gabung Eintracht Frankfurt

Penulis: Nur Afifah
Jumat 06 Agu 2021, 13:22 WIB
Jens Petter Hauge

Jens Petter Hauge (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Jens Petter Hauge diperkirakan akan meninggalkan AC Milan dan bergabung dengan Eintracht Frankfurt pada bursa transfer musim panas ini.

Rossoneri diketahui tengah bersiap melepas beberapa pemain pada jendela transfer musim panas ini dan Hauge tampaknya menjadi salah satunya. Sang pemain tampaknya bakal berpisah dengan rekan-rekan satu timnya dan fans klub setelah baru satu tahun membela raksasa Serie A tersebut.

Menurut pemberitaan dari MilanNews, pemain internasional Norwegia tersebut tinggal selangkah lagi bergabung Eintracht Frankfurt dengan status permanen. Milan telah membayar 4.2 juta euro atau Rp67.2 miliar untuk menebusnya dari Bodo/Glimt musim panas tahun lalu dan mereka diperkirakan akan mencatat keuntungan modal yang bagus.

Meskipun beberapa kabar menyebutkan bahwa ia kelelahan, transfer dianggap juga turut andil mengapa ia tak dimasukkan dalam skuat Milan pada pertandingan persahabatan melawan Nice akhir pekan kemarin. Lorenzo Colombo juga dicoret dan tak lama setelahnya klub mengumumkan transfer pinjamannya ke SPAL.

Sementara itu, Josip Ilicic yang selama ini dikaitkan dengan Rossoneri juga memang menjadi pilihan klub. Manajer Atalanta Gian Piero Gasperini memberikan konfirmasi bahwa pemain internasional Slovenia tersebut telah meminta transfer. Jika Samu Castillejo hengkang, maka ia akan didatangkan untuk menggantikan posisi winger asal Spanyol tersebut di sayap kanan. Dengan ditambah kepergian Hauge, sisi sayap raksasa Serie A tersebut tampaknya bakal mengalami perubahan.

Artikel Tag: Hauge, Milan, Frankfurt

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/tinggalkan-ac-milan-hauge-bakal-gabung-eintracht-frankfurt
1821  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini