Timnas Indonesia U23 Tanpa 2 Pemain Klub Eropa di Merlion Cup

Penulis: Dayat Huri
Senin 03 Jun 2019, 17:00 WIB
Timnas Indonesia U23 Tanpa 2 Pemain Klub Eropa di Merlion Cup

Egy Maulana Vikri/foto dok AFC

Ligaolahraga.com -

Berita Timnas Indonesia: Timnas Indonesia U-23 dipastikan tanpa dua pemain yang saat ini tengah menjalani karir di Eropa kala tampil di ajang Merlion Cup di Singapura pada 7-9 Juni 2019. Kedua pemain itu adalah Egy Maulana Vikri (Legia Gdansk/Polandia) dan Firza Andika (AFC Tubize/Belgia).

Kepastian itu disampaikan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria yang menyebut, kalau kedua tak bisa tampil pada Merlion Cup lantaran tak ada izin dari klubnya masing-masing. Apalagi turnamen yang akan berlangsung di Stadion Jalan Besar, Singapura itu tidak masuk dalam agenda FIFA.

"Iya, timnas U-23 tanpa Egy Maulana Vikri dan Firza Andika pada Merlion Cup 2019," terang Ratu Tisha seperti dilansir laman kompas.

Turnamen Merlion Cup yang diikuti oleh Indonesia, Thailand, Filipina, dan Singapura selaku tuan rumah tersebut merupakan bagian dari persiapan skuat Garuda Muda jelang tampil pada ajang SEA Games 2019 yang akan digelar September mendatang.

"Kami mau melihat komposisi pemainnya seperti apa," kata Ratu Tisha menyampaikan salah satu tujuan turut sertanya timnas Indonesia U-23 pada Merlion Cup di Singapura nanti.

Tim asuhan Indra Sjafri tersebut dijadwalkan melakoni pertandingan pertama di Merlion Cup dengan menghadapi tim kuat Thailand di Stadion Jalan Besar, Singapura, Jumat (7/6) nanti. Apabila mampu memenangkan laga tersebut, Andy Setyo dan kawan-kawan bakal berhadapan dengan pemenang antara Singapura dan Filipina.

"Kami juga tahu lawan yang dihadapi nanti tim-tim SEA Games 2019. Walaupun nant kami bisa berpeluang bertemu Thailand lagi di sana, tapi kami harus coba untuk melihat permainan mereka di sana," katanya.

Timnas Indonesia U-23 sudah melakukan persiapan akhir jelang tampil di Merlion Cup dengan menggelar uji coba kontra PSIM Yogyakarta, Minggu (2/6) malam. Pertandingan tersebut berakhir dengan hasil imbang 0-0.

Artikel Tag: timnas Indonesia, Indra Sjafri, Sea Games 2019

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/timnas-indonesia-u23-tanpa-2-pemain-klub-eropa-di-merlion-cup
1401  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini