Timnas Indonesia U-19 Raih Kemenangan Kedua Di Korsel
Berita Timnas Indonesia: Timnas Indonesia U-19 sukses meraih kemenangan kedua dalam rangkaian uji coba yang mereka jalani di Korea Selatan. Kemenangan kali ini didapat atas tim Pohang Steelers FC dengan skor 2-0 di Lapangan Riverside Soccer Field, Rabu (6/4).
Laga uji coba kali ini dilaksanakan dengan sistem tiga babak, dengan masing-masing babak berdurasi 40 menit. Di babak pertama kedua tim bermain imbang sama kuat 0-0.
Di babak kedua, timnas Indonesia U-19 berhasil mencetak gol melalui Ronaldo Kwateh Jr. Dan di babak ketiga, Garuda Nusantara berhasil menambah keunggulan lewat Razzaa Fachrezi Aziz.
"Itu karena mereka bisa menang 2-0 dalam pertandingan, saya senang akan hal itu. Memang tim lawan ini sangat baik, namun kita bisa menang tanpa kemasukan gol. Saya memuji para pemain, mereka sangat banyak mengalami peningkatan, terutama kemauan untuk bisa memenangkan pertandingan," kata Pelatih timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong seperti dilansir laman resmi pssi.
"Persiapan besok adalah memaksimalkan dan memainkan pemain yang belum dapat banyak menit bermain. Saya akan memberikan kesempatan bagi mereka," tambah Shin Tae-yong.
Sementara kapten timnas Indonesia U-19 Erlangga Setyo Dwi Saputra mengaku bersyukur atas kemenangan yang didapat atas Pohang Steelers FC kali ini.
"Saya juga berucap terima kasih kepada pendukung kami. Ini juga hasil positif yang kita semua inginkan. Semoga menjadi motivasi agar bisa terus meraih kemenangan," tuturnya.
Secara keseluruhan, Ronaldo Kwateh Jr dan kawan-kawan telah menjalani sebanyak enam laga uji coba di Korea Selatan. Di pertandingan pertama mereka mengalami kekalahan 1-5 pertama melawan Yeungnam University, kemudian 0-7 saat bertemu tim Korea Selatan U-19, dan kemenangan pertama 2-1 saat melawan tim Daegu University, lalu kembali kalah 1-5 melawan Korea Selatan U-19, kemudian bermain imbang 2-2 melawan tim Gimcheon Sangmu FC.
Garuda Nusantara masih menyisakan satu pertandingan uji coba terakhir, yakni menghadapi Daegu FC yang akan dilaksanakan di Daegu, Korea Selatan, Kamis (7/4) nanti.
Artikel Tag: timnas Indonesia u-19, Shin Tae-Yong
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/timnas-indonesia-u-19-raih-kemenangan-kedua-di-korsel
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini