Thierry Henry Ragu Mauricio Pochettino Bersedia Jadi Pelatih MU

Penulis: Demos Why
Jumat 26 Nov 2021, 13:44 WIB
Manajer Paris Saint-Germain, Mauricio Pochettino.

Mauricio Pochettino. (Foto: Vincent Mignott/DeFodi Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: Legenda sepakbola Prancis, Thierry Henry, mengaku meragukan peluang Mauricio Pochettino untuk menjadi pelatih baru Manchester United. Apa alasannya?

Sejak memecat Ole Gunnar Solskjaer pada akhir pekan lalu, saat ini Manchester United dihubungkan dengan beberapa nama pelatih top untuk menjadi manajer anyar mereka. dari sekian nama pelatih, belakangan mulai mengerucut pada satu nama yakni Mauricio Pochettino yang saat ini masih aktif menjadi manajer Paris Saint-Germain.

Namun Thierry Henry mengaku meragukan peluang Pochettino merapat ke Man United. Henry menilai melatih MU yang sedang dalam kondisi sulit hanya akan menambah beban kerja Pochettino. Hal itu juga akan mempersulit dirinya untuk menerapkan filosofi sepak bolanya.

"Saya tidak tahu apakah mereka (United) bisa mendapatkannya (Pochettino). Ketika Anda adalah pelatih tim seperti Paris Saint-Germain, Anda pasti ingin melihatnya ke mana dia berakhir," ujar Henry seperti dilansir dari Express.

"Tetapi juga jika Anda pergi ke Man United, Anda hampir mengalami kepusingan jenis lainnya untuk mencoba menemukan cara untuk menyeimbangkannya, karena itulah yang dia coba lakukan sekarang dengan Paris Saint-Germain (PSG)."

"Ya, mereka menang tetapi permainannya tidak lancar seperti yang diharapkan orang. Secara pribadi, saya tidak berpikir dia akan pergi (ke United)," pungkasnya.

Selain Pochettino, Man United juga kabarnya tengah mempertimbangkan beberapa nama lainnya seperti Erik Ten Hag, Brendan Rodgers, Zinedine Zidane dan Ralf Rangnick.

Artikel Tag: Mauricio Pochettino, Paris Saint-Germain, Manchester United, Thierry Henry

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/thierry-henry-ragu-mauricio-pochettino-bersedia-jadi-pelatih-mu
912  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini