Theo Hernandez Perlu Segera Temukan Kembali Performa Terbaiknya

Penulis: Nur Afifah
Sabtu 11 Des 2021, 23:51 WIB
Theo Hernandez

Theo Hernandez (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih AC Milan Stefano Pioli berharap Theo Hernandez bakal kembali menemukan performa terbaiknya mengingat akan ada tiga laga krusial di Serie A yang harus dijalankan sebelum jeda musim dingin.

Calciomercato menyebutkan bahwa Pioli menginginkan jawaban dari pemain-pemain yang tampil di bawah standar dalam beberapa pekan terakhir dan Hernandez merupakan salah satunya. Ia telah melakukan kesalahan saat melawan Liverpool yang memerlukan kehati-hatian tinggi dan allenatore Rossoneri berharap bisa menyaksikan perbaikan dalam waktu dekat ini.

Pemain internasional Prancis tersebut sejatinya telah mencetak satu gol dan membukukan lima umpan gol musim ini, namun terpaksa harus menepi sejenak setelah dinyatakan positif COVID-19 yang memaksanya melewatkan tiga pertandingan yakni menghadapi Hellas Verona, Bologna, dan FC Porto, dan hal tersebut tampaknya mempengaruhi kondisinya bahkan hingga sekarang.

Milan sendiri tidak ragu akan masa depan bek kiri 24 tahun tersebut mengingat kontraknya bakal berakhir pada 2024 mendatang dan sang pemain tidak memiliki niatan meninggalkan klub. Akan tetapi, sejumlah tawaran dan ketertarikan telah masuk dari pasaran.

Paolo Maldini dan Ricky Massara ingin menghindari risiko tersebut dan memutuskan menawarkan perpanjangan kontrak hingga 2026 dengan kenaikan gaji tiga kali lipat dari 1.5 juta euro atau Rp24 miliar menjadi 3.5 juta euro atau Rp56 miliar plus bonus. Motivasi lain yang diharapkan bisa membawa Hernandez mendapatkan kembali performa terbaiknya dan bertahan di San Siro.

Artikel Tag: Hernandez, Pioli, Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/theo-hernandez-perlu-segera-temukan-kembali-performa-terbaiknya
955  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini