Terkait Kontroversi Penalti vs Lazio, Lecce Tak Ajukan Banding

Penulis: Vina Enza
Selasa 12 Nov 2019, 18:51 WIB
Terkait Kontroversi Penalti vs Lazio, Lecce Tak Ajukan Banding

Lecce saat menghadapi Lazio di Olimpico

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Lecce telah mengumumkan mereka tidak akan mengajukan banding resmi terkait penalti kontroversial Lazio melainkan memilih bekerja sama dengan wasit untuk memastikan sebuah kejelasan di kemudian hari.

The Salentini telah menyamakan kedudukan 2-2 saat penalti Khouma Babacar ditangkis kiper dan Gianluca Lapadula menyambut bola rebound dan sukses menceploskannya ke gawang Lazio akan tetapi gol dianulir karena Lapadula dan dua pemain Lazio telah berada dalam kotak penalti saat penalti diambil. Pertandingan akhirnya dimenangkan oleh tuan rumah dengan skor 4-2 pada laga Minggu (10/11) lalu.

Petugas VAR memberitahukan hal tersebut pada wasit yang langsung memutuskan gol tersebut tidak disahkan dibandingkan menginstruksikan untuk mengulang kembali penalti Lecce, tentu saja kejadian tersebut membuat kesal tim tamu yang menegaskan bahwa peraturan tidak ditegakkan dan mereka harus menelan kekalahan 4-2.

“Ini adalah sebuah bukti pelanggaran Undang-undang No.14 yang menyatakan bahwa jika seorang pemain dari kedua tim melanggar peraturan pertandingan, maka tendangan penalti diulang kembali.”

Selanjutnya Lecce mengumumkan melalui sebuah pernyataan seperti yang dikutip Football-Italia pada Selasa pagi bahwa mereka tidak akan mengajukan banding resmi, yang dianggap bisa menciptakan malapetaka jika diterima.

“Lecce tidak berniat untuk membesar-besarkan aksi ini demi kepentingan tertentu, namun memilih untuk menjali kerjasama dengan pihak berwenang untuk membantu melenyapkan ketidakpastian dalam mengaplikasikan peraturan dasar sepak bola dan dalam kepentingan bersama semua klub yang berpartisipasi dalam kompetisi ini.”

Artikel Tag: Lazio, Lecce, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/terkait-kontroversi-penalti-vs-lazio-lecce-tak-ajukan-banding
4070  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini