Temui Lagi MU, Napoli Belum Menyerah Kejar Alejandro Garnacho

Alejandro Garnacho
Berita Liga Italia: Laporan di Italia mengklaim Napoli kembali hubungi Manchester United karena mereka terus berharap mengenai transfer Alejandro Garnacho di bulan Januari.
Menurut laporan dari Gianluca Di Marzio, perwakilan dari Napoli kembali berhubungan dengan rekan-rekan mereka di Manchester United, saat mereka berupaya mengalahkan Chelsea dalam merekrut pemain asal Argentina berusia 20 tahun itu.
Di Marzio menambahkan jika Alejandro Garnacho memprioritaskan potensi pindah ke Napoli daripada kemungkinan pindah ke sesama tim Premier League, Chelsea.
Sementara itu, Chelsea hingga kini masih belum mengajukan tawaran resmi, sementara pihak Napoli telah mengirimkan serangkaian penawaran kepada Man United, meski belum ada satupun tawaran yang mencapai kesepakatan.
Menurut pembaruan awal minggu ini, tawaran terakhir Napoli berada di kisaran 50-55 juta Euro, sementara Man United masih bertahan di angka 65 juta Euro ditambah bonus, dengan total kesepakatan bisa lebih dari 70 juta Euro.
Napoli masih berharap Manchester United akan menurunkan tuntutan mereka terhadap pemain muda berbakat tersebut, meski kemungkinan besar hal tersebut akan sulit terwujud, mengingat tingginya harga pasaran dari sang pemain.
Semntara di sisi lain, selain mengupayakan Garnacho, Napoli juga sudah menyiapkan target lainnya. Salah satunya winger Borussia Dortmund, Karim Adeyemi. Biaya transfer sang pemain diperkirakan sekitar 40 juta Euro.
Namun upaya pembicaraan tersebut sedikit melambat terkait dengan pemecatan Nuri Sahin sebagai pelatih kepala.
Artikel Tag: Alejandro Garnacho
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/temui-lagi-mu-napoli-belum-menyerah-kejar-alejandro-garnacho
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini