Solskjaer: MU Masih Harus Belajar Bongkar Tim Defensif

Penulis: Demos Why
Senin 16 Des 2019, 07:40 WIB
Solskjaer: MU Masih Harus Belajar Bongkar Tim Defensif

Ole Gunnar Solskjaer (Foto: John Peters/Manchester United via Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengungkap penyebab kegagalan The Red Devils meraih kemenangan pada saat menjamu Everton tadi malam. Sang manajer menyebut timnya masih harus belajar bagaimana caranya membongkar tim yang bermain defensif.

Manchester United meraih hasil yang mengecewakan pada lanjutan pekan ke-17 Premier League. Menjamu Everton di Old Trafford, Minggu (15/12) malam WIB, MU hanya mampu meraih hasil imbang 1-1. The Toffees sendiri unggil lebih dulu melalui gol bunuh diri yang dicetak oleh Victor Lindelof pada menit ke-36, sementara MU baru bisa membalas pada menit ke-77 melalui aksi Mason Greenwood.

Hasil ini jelas sangat mengejutkan jika menilai catatan statistik pertandingan. Pada laga tersebut, Man United mampu tampil mendominasi jalannya laga dengan penguasaan bola mencapai 67 persen. Bahkan sepanjang pertandingan mereka mampu melakukan 24 kali tembakan di mana delapan diantaranya on target. Lain halnya dengan Everton, mereka nyaris bertahan di sepanjang laga dengan mencatatkan delapan kali tembakan dan hanya tiga yang tepat sasaran.

Sesaat setelah laga usai, Solskjaer lantas mencoba untuk menganalisis jalannya pertandingan. Sang manajer lantas menyebut timnya masih harus belajar untuk membongkar tim yang bermain dengan gaya defensif.

"Ketika Anda memiliki 20 tembakan serta menekan lawan lebih tinggi, maka Anda akan berharap kami akan mencetak gol," buka Soslkjaer dilansir dari laman resmi klub.

"Terkadang itu menunjukkan kualitas sebuah tim, namun kadang itu hanya sebuah keberuntungan. Ya, hari ini mereka bisa mencetak gol dan memiliki sesuatu untuk dipertahankan. Pada babak pertama mirip dengan laga kontra Tottenham melihat bagaimana cara mereka bertahan menghadapi kami."

"Namun yang pasti pada hari ini kami membuat banyak peluang. Ini bagian dari pekerjaan yang sedang kami lakukan dan saya pikir pemain kami sedang melakukannya."

"Hasil yang kami dapatkan pada hari ini nyatanya tak bisa menyalahkan siapa pun, saya pikir mereka sudah tampil cukup baik dan bermain menghadapi tim yang tangguh."

"Bagi saya, Everton merupakan tim yang tengah mencoba untuk masuk ke posisi enam besar dan mereka memiliki pemain yang berkualitas untuk melakukan hal itu," pungkasnya.

Artikel Tag: Ole Gunnar Solskjaer, Manchester United, Everton, Premier League

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/solskjaer-mu-masih-harus-belajar-bongkar-tim-defensif
915  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini