Solskjaer Bicara tentang Rencana Transfer Manchester United

Penulis: Yuni Winata
Rabu 27 Mei 2020, 23:59 WIB
Solskjaer Bicara tentang Rencana Transfer Manchester United

Ole Gunnar Solskjaer - Metro

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Premier: Manajer Machester United, Ole Gunnar Solskjaer, mengaku tak yakin kapan jendela transfer musim panas akan dibuka, namun dia akan mengambil langkah saat jendela dibuka nantinya.

Liga Premier kemungkinan akan digelar kembali pada Juni depan, namun masih belum bisa dipastikan kapan jendela transfer musim panas dibuka.

Juga ada kemungkinan bahwa tak akan ada transfer mahal karena klub-klub yang tengah memulihkan diri dari kesulitan keuangan akibat penangguhan liga karena pandemi virus Corona.

Namun United masih akan melakukan bisnis di musim panas untuk merekrut target-target utama seperti Jadon Sancho dan Jack Grealish, dan Solskjaer mengatakan bahwa kemungkinan transfer untuk pemain lainnya masih dipertimbangkan.

Saat jendela transfer dibuka nantinya, Solskjaer memperkirakan bahwa mereka akan mendatangkan target-target incaran tersebut.

“Tentu kami selalu melihat (target),” kata Solskjaer, dikutip dari Metro.

“Kami mengikuti apa yang sedang terjadi, tapi pembukaan jendela transfer mungkin akan ditunda.

“Jadi kami hanya harus menyelesaikan musim, melihat dimana posisi kami, dan kemudian mungkin menyelesaikan transfer jika ada transfer yang harus diselesaikan.”

Sancho sampai saat ini masih menjadi salah satu target utama United, meskipun kondisinya terlihat kurang fit sejak kompetisi Bundesliga kembali digelar pada Sabtu (16/5) lalu.

Winger asal Inggris itu adalah salah satu pemain kunci Borussia Dortmund musim ini, namun dia selalu duduk di bangku cadangan sejak Bundesliga digelar kembali, termasuk saat Dortmund kalah 1-0 atas Bayern Munich pada Selasa (26/5) lalu.

Artikel Tag: Ole Gunnar Solskjaer, Manchester United, transfer

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/solskjaer-bicara-tentang-rencana-transfer-manchester-united
960  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini