Soal ESL, Andrea Pirlo Akui Sepak Bola Eropa Harus Ada Perubahan

Penulis: Rei Darius
Kamis 22 Apr 2021, 16:45 WIB
Andrea Pirlo sadari sepak bola Eropa membutuhkan perubahan.

Andrea Pirlo sampaikan pendapatnya soal ESL (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih Juventus, Andrea Pirlo, mengakui bahwa sepak bola Eropa harus mengalami perubahan, seiring dengan ramainya perdebatan publik tentang European Super League (ESL).

I Bianconeri merupakan salah satu dari empat tim yang tersisa di European Super League, setelah delapan klub penggagas dari Inggris, Italia, dan Spanyol mengajukan pengunduran dirinya, hanya dua hari setelah peluncuran liga elite ini.

Presiden Andrea Agnelli merupakan salah satu dalang pembentukan ESL ini, dan Andrea Pirlo, selaku pelatih Juventus, pun menyampaikan pemikirannya.

"Agnelli sudah menyampaikan apa yang terjadi, namun yang terpenting bagi kami [sebagai tim] adalah untuk mengamankan posisi empat besar agar lolos ke Liga Champions. Dia meyakinkan kembali dan memberi dukungan kepada kami sebelum laga ini," kata Pirlo kepada Sky Sport Italia.

Sebagai bentuk respons terhadap ESL, UEFA pun mengubah format Liga Champions dari 32 tim menjadi 36 tim, dan Pirlo menyadari bahwa perubahan memang diperlukan untuk masa depan sepak bola Eropa.

"Saya sudah berbicara soal ini kemarin, demikian pula dengan presiden dan direktur. Kami semua mengetahui hal yang sama. Terkadang, perubahan memang diperlukan untuk level Eropa, karena ide-ide yang ditawarkan adalah yang bagus, namun kami juga terbuka kepada saran-saran lain dan akan menghormati peraturan," tandasnya.

Pirlo berbicara setelah Juve meraih kemenangan dengan skor 3-1 atas Parma pada Kamis (22/4) dini hari tadi WIB, yang mengangkat Si Nyonya Tua kembali ke peringkat ketiga klasemen sementara Serie A.

Artikel Tag: Andrea Pirlo, Juventus, European Super League

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/soal-esl-andrea-pirlo-akui-sepak-bola-eropa-harus-ada-perubahan
928  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini