Shin Tae-yong Fokus Benahi Passing Pemain Timnas Indonesia U-19

Penulis: Dayat Huri
Minggu 03 Apr 2022, 22:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong memimpin latihan timnya di Korsel

Pelatih timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong memimpin latihan timnya di Korsel/foto dok pssi

Ligaolahraga.com -

Berita Timnas Indonesia: Pelatih timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong terus mengasah kemampuan para pemain dari sisi passing dan heading. Dua hal itu dinilainya masih jadi salah satu kekurangan skuat Garuda Nusantara dalam beberapa pertandingan uji coba terakhir.

Menurut dia, timing dan kecepatan dalam mengantisipasi bola jadi kelemahan skuatnya. Dalam beberapa kali uji coba di Korea Selatan, selain organiasasi kemampuan dasar para pemain masih kurang dan perlu di asah kembali.

"Materi latihan sama dengan kemarin. Ada kekurangan dalam pertandingan seperti passing dan heading, jadi kita latihan passing dan heading," kata Shin Tae-yong seperti dilansir laman resmi pssi.

Dengan cuaca dingin di Daegu, timnas Indonesia U-19 mesti menambah porsi latihan sendiri-sendiri untuk meningkatkan performa lebih baik.

"Kondisi tim sangat baik, para pemainpun tahu kekurangan mereka sendiri. Jadi, mereka lebih banyak latihan sendiri sehingga kedepan akan lebih baik," tambah dia.

Selama masa puasa, Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan akan latihan seperti biasa dan menjalani puasa seperti biasa. Akan tetapi saat pertandingan uji coba, Shin Tae-yong sudah koordinasi dengan para pemain untuk tidak berpuasa agar bisa maksimal dalam pertandingan.

"Kami tahu bahwa ada bulan puasa, tapi karena kita training champ (TC) di luar negeri kita koordinasi dan komunikasi dengan para pemain. Puasa itu dijalani saat istirahat dan tidak dijalani jika ada pertandingan atau uji coba," tukasnya.

Rencananya, Garuda Nusantara akan kembali mengelar rangkian uji coba, di antaranya dengan Kimchoen FC (5/4), Pohang (6/4), dan Daegu FC (7/4) di Daegu, Korea Selatan.

Artikel Tag: Shin Tae-Yong, timnas Indonesia u-19

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/shin-tae-yong-fokus-benahi-passing-pemain-timnas-indonesia-u-19
808  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini