Sevilla Pantau Bek Gagal Bersinar Milan
Berita Liga Italia: Sevilla dikabarkan tengah memantau situasi Mateo Musacchio dan siap membawanya kembali ke La Liga setelah mantan bek andalan Villarreal ini gagal bersinar bersama AC Milan sepanjang musim lalu.
Mateo Musachhio didatangkan dalam belanja besar-besaran AC Milan musim panas tahun lalu saat mereka merekrut 11 pemain anyar dalam satu periode transfer.
Meski ekspektasi besar mengiringi kedatangannya di San Siro, pemain internasional Argentina ini malah jarang mendapat jatah waktu bermain dan kalah bersaing dengan sejumlah bek andal Rossonerilainnya.
Alhasil, masa depannya pun dipertanyakan dan banyak yang memperkirakan ia akan segera angkat kaki dalam jendela transfer musim panas ini.
Beberapa klub pun telah meliriknya. Dan menurut kabar yang beredar di Spanyol, ia kini tampaknya masuk dalam radar Sevilla yang tengah mencari sosok yang bisa menggantikan Clemen Lenglet, yang tinggal selangkah lagi merapat ke Barcelona.
Kendati demikian, menurut beberapa sumber dari Calcio Mercato,AC Milan sendiri tidak berniat melepas Musacchio musim panas ini. Akan tetapi, hal-halnya masih bisa berubah, apalagi dengan situasi krisis yang dialami raksasa Serie A.
Il Diavolosaat ini tengah mengalami kesulitan keuangan dengan hutang kepada Elliott Managemen yang kian mendekati batas akhir jatuh tempo pembayaran. Selain itu, mereka juga dibayang-bayangi ancaman sanksi berat dari UEFA terkait pelanggaran aturan Financial Fair Play.
Tak heran jika AC Milan diperkirakan bakal mengorbankan setidaknya satu dari sejumlah pemain bintang yang mereka miliki demi menghimpun dana untuk melepaskan diri dari belenggu panas yang tengah mereka hadapi. Walaupun demikian, pihak klub juga mulai fokus memperpanjang kontrak beberapa pemain kunci.
Artikel Tag: Mateo Musacchio, Sevilla, AC Milan, Serie A
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sevilla-pantau-bek-gagal-bersinar-milan
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini