Setelah Lawan Perserang, Gomez Belum Pikirkan Uji Tanding Lagi
Berita Liga Indonesia: Laga kontra Perserang di Stadion Maulana Yusup Serang, Kamis (1/3), bisa saja menjadi uji tanding terakhir Persib Bandung di pramusim. Pelatih Persib, Mario Gomez mengaku belum berencana menggelar uji tanding lagi andai Go-Jek Traveloka Liga 1 2018 resmi bergulir pertengahan Maret ini.
Sebelumnya, Go-Jek Traveloka Liga 1 bakal digelar 10 Maret 2018. "Ya, itu semua tergantung dari kapan Liga 1 dimulai. Jika tanggal 10 (Maret) Liga 1 benar-benar dimulai, kita tidak akan agendakan uji tanding lagi," kata pelatih berusia 61 tahun tersebut.
Gomez menambahkan, Supardi Nasir Bujang dan kawan-kawan harus mulai berkonsentrasi menghadapi kompetisi tanpa terganggu laga persahabatan.
Meski begitu, Gomez tak menutup kemungkinan bakal kembali menggelar uji tanding jika kick-off Go-Jek Traveloka Liga 1 mengalami penundaan.
"Tapi, misalkan tidak jadi tanggal 10 Maret, kita rencanakan mungkin ada satu lagi friendly match. Saya ingin main di kandang atau tergantung situasinya nanti, kita lihat saja. Yang jelas kita akan cari lawan lebih kuat. Tentunya lawan dari kasta pertama Indonesia," kata pelatih Argentina itu.
Sementara bek Persib, Wildansyah, menyatakan siap berlaga di Go-Jek Traveloka Liga 1 2018 mendatang. Selain membangun kekompakan, Wildan juga terus mempersiapkan diri dengan berlatih dan menjaga kebugaran secara individu.
“Insya Allah siap. Kita juga belum tahu kapan dimulainya. Tapi kita persiapan tanggal 10 Maret dan pelatih bilang melawan Perserang adalah uji tanding terakhir,” ujarnya, Jumat 2 Maret 2018.
“Kita sebagai pemain harus siap. Intinya, ada beberapa hari ke depan, kita mempersiapkan diri," tambahnya.
Soal peta persaingan, Wildansyah mengaku sudah memiliki gambaran. Terlebih, dengan adanya Piala Presiden dan Piala Gubernur Kaltim membuat Wildan mengetahui beberapa tim yang perlu diwaspadai.
“Kekuatan lawan, pasti semua tahu tim-tim yang perlu diwaspadai. Kita ikut Piala Presiden, terus menonton Piala Gubernur Kaltim juga. Kita tahu mereka bagus-bagus. Kita harus lebih bagus dari mereka dan harus lebih siap,” tutur pemilik nomor punggung 2 itu.
Artikel Tag: Persib, Latihan Persib, Mario Gomez, Roberto Carlos Mario Gomez, Liga 1, Berita Liga Indonesia
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/setelah-lawan-perserang-gomez-belum-pikirkan-uji-tanding-lagi
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini