Sempat Buka Dialog, Masalah Gaji Bikin AC Milan Tak Lagi Minat Rekrut Isco

Penulis: Nur Afifah
Senin 19 Jul 2021, 12:32 WIB
Isco

Isco (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Setelah sempat membuka dialog, ketertarikan AC Milan terhadap Isco Alarcon dikabarkan telah mereda akibat permintaan gaji bintang Real Madrid tersebut.

Calciomercato menyorot betapa penting peran No. 10 dalam sistem Stefano Pioli dengan bergerak sebagai jembatan penting yang menghubungkan antara lini tengah dan lini serang. Karena itulah, rekrutan baru nanti harus memberikan jaminan kualitas sekaligus keseimbangan dalam fase tidak menguasai bola, dan Rossoneri tidak ingin melakukan kesalahan dalam memilih siapa yang akan menjadi pengganti Hakan Calhanoglu musim panas ini.

Telah terjalin kontak terkait kemungkinan transfer Isco yang berpeluang meninggalkan Los Blancos pada mercato musim panas ini setelah delapan tahun membela klub. Ia memiliki pengalaman internasional dan kualitas teknik yang bisa membantu tim, dan hubungan baik dengan raksasa La Liga tersebut kemungkinan akan membantu Milan dalam prosesnya.

Real Madrid sendiri bakal dengan senang hati memberikan fasilitas untuk kepergian gelandang 29 tahun tersebut dengan harga terjangkau dan dengan metode pembayaran yang mudah. Kendati demikian, permintaan gaji pertama sang pemain adalah 9 juta euro atau Rp144 miliar net per musim, 2 juta euro atau Rp32 miliar lebih tinggi dari yang saat ini ia terima di Santiago Bernabeu.

Karena itulah, ketertarikan Milan terhadap Isco cenderung meredup dan memilih fokus pada target lain. Karena itulah, untuk memastikan negosiasi konkrit bisa dijalankan, ia harus menurunkan permintaan gajinya terlebih dahulu.

Artikel Tag: Isco, Milan, Madrid

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sempat-buka-dialog-masalah-gaji-bikin-ac-milan-tak-lagi-minat-rekrut-isco
3985  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini