Sebelum Terlambat, MU Harus Segera Pecat Ole Gunnar Solskjaer

Penulis: Demos Why
Selasa 26 Okt 2021, 13:46 WIB
Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer.

Ole Gunnar Solskjaer. (Foto: Mattew Peters/Manchester United)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: Eks pemain Chelsea, Frank Leboeuf, ikut buka suara terkait masa depan Ole Gunnar Solskjaer di Manchester United yang kabarnya tengah di ujung tanduk. Sebelum terlambat, Leboeuf menyarankan agar petinggi klub segera memecat sang manajer.

Pada akhir pekan lalu, Manchester United babak belur akibat dibantai oleh Liverpool di Old Trafford dengan skor telak 5-0. Kekalahan memalukan tersebut lantas membuat sebagian pendukung Setan Merah marah besar bahkan tak sedikit yang menyuarakan agar Ole Gunnar Solskjaer segera dipecat dari posisinya sebagai manajer tim.

Kemarahan para pendukung MU nyatanya bisa dimengerti. Pasalnya kekalahan dari The Reds merupakan kali ketiga dari empat pertandingan terakhir di liga. Sementara satu laga lainnya hanya berakhir dengan skor imbang.

Menanggapi masa depan Solskjaer di Man United, Frank Leboeuf lantas memberikan masukannya. Leboeuf menyarankan agar MU segera memecat sang manajer sebelum terjadi bencana di klub terbesar di Inggris tersebut.

"Mereka benar-benar harus melakukan perubahan. Kalau tidak, itu akan menjadi bencana," ujar Leboeuf kepada ESPN FC.

"Kita berbicara tentang Man United dan semua orang setuju bahwa mereka tidak bisa mengatasi dengan Liverpool, Manchester City, dan Chelsea."

"Mereka merekrut pemain hebat, jadi semua orang berbicara [Cristiano] Ronaldo, mereka pikir sesuatu akan terjadi, tetapi mereka masih memiliki masalah yang sama."

"Mereka tidak punya proyek. Secara taktik, mereka tidak memiliki proyek dibandingkan dengan yang lain. Mereka hanya mengandalkan bakat para pemain, bukan taktik," pungkasnya.

Artikel Tag: Ole Gunnar Solskjaer, Manchester United, Frank Leboeuf

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sebelum-terlambat-mu-harus-segera-pecat-ole-gunnar-solskjaer
987  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini