Sarri Akui Juventus Bermain Terlalu Pasif Kontra Napoli

Penulis: Rei Darius
Senin 27 Jan 2020, 21:30 WIB
Sarri Akui Juventus Bermain Terlalu Pasif Kontra Napoli

Maurizio Sarri inginkan Juventus lebih agresif (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih Juventus, Maurizio Sarri, akui kecewa dengan permainan pasif dan membosankan dari anak-anak asuhnya saat dikalahkan oleh Napoli dengan skor 2-1 pada laga lanjutan Serie A di Stadio San Paolo hari Minggu (26/1) kemarin.

Il Bianconeri menelan kekalahan keduanya di Serie A setelah sepasang gol dari Lorenzo Insigne dan Piotr Zielinski hanya bisa dibalas sekali lewat Cristiano Ronaldo saat situasi sudah terlalu telat di ujung pertandingan.

Tim tamu sempat berulang kali berada pada kondisi dominan pada pertandingan namun kekurangan kreativitas untuk membongkar lini pertahanan Napoli, meski memiliki banyak pemain kreatif seperti Miralem Pjanic, Paulo Dybala, dan Rodrigo Bentancur.

Kehadiran para pemain kreatif tersebut nyatanya tidak berarti banyak karena Juventus bermain dengan pasif disertai operan-operan sederhana yang membosankan hingga jarang ada peluang yang bisa dimanfaatkan dengan baik.

"Kami terlalu pasif sepanjang laga, kami mengira bisa menang dengan permainan tempo lambat, melakukan lima kali sentuhan dan menjaga jarak jauh antar area," kata Sarri kepada Sky Sport Italia

"Itu adalah permainan yang buruk, kami melakukan pendekatan dengan salah, juga dalam hal intensitas dan interpretasi psikologis, yang diikuti oleh interpretasi fisik. Hal ini seharusnya tidak terjadi kepada kami.

"Kami menempatkan Napoli dalam situasi yang menyulitkan dalam beberapa kesempatan. Namun kami selalu telat untuk meraih setiap bola, seakan kami bergerak slow motion dan tidak ada yang berhasil. Itu terjadi pada tim secara keseluruhan."

Artikel Tag: Maurizio Sarri, Juventus, Napoli

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sarri-akui-juventus-bermain-terlalu-pasif-kontra-napoli
972  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini