Sancho Terlalu Rumit, MU Fokus Tuntaskan Transfer Grealish

Penulis: Demos Why
Senin 15 Jun 2020, 18:45 WIB
Sancho Terlalu Rumit, MU Fokus Tuntaskan Transfer Grealish

Jack Grealish (Foto: Anthony Devlin/PA Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Raksasa Premier League, Manchester United, diwartakan mulai melupakan impian mereka untuk mendatangkan Jadon Sancho dari Borussia Dortmund. Kini Setan Merah lebih memilih fokus untuk menuntaskan proses kepindahan kapten Aston Villa, Jack Grealish.

Sancho sendiri dalam beberapa pekan terakhir dikabarkan menjadi target utama Manchester United di jendela transfer musim panas mendatang. Namun proses kepindahan pemain berusia 20 tahun itu ke Old Trafford cukup rumit. Mulai dari tuntutan biaya transfer yang mencapai angka 115 juta poundsterling atau setara dengan 2 triliun rupiah hingga pernyataan CEO Dortmund, Sebastian Kehl, yang mengakui bahwa pihaknya memiliki rencana untuk mempertahankan Sancho minimal dalam 12 bulan ke depan.

Dilansir dari Daily Star, menyadari betapa rumitnya proses penandatanganan Sancho di musim panas mendatang, Man United dikabarkan mulai mengalihkan fokus untuk menuntaskan kepindahan Grealish dari Aston Villa. Terlebih harga Grealish berada di kisaran 75 juta poundsterling atau setara dengan 1,3 triliun rupiah. Bukan hanya itu, proses kepindahan Grealish juga diyakini tak akan serumit Sancho lantarantelah mendapatkan lampu hijau dari The Villans.

Ketertarikan MU terhadap Grealish bukannya tanpa alasan, pasalnya pemain yang kini berusia 24 tahun itu tampil mengesankan bersama Villa dengan di sepanjang musim 2019/20 dengan mengemas sembilan gol dan delapan assist dari 31 penampilan di semua kompetisi. Sementara kontraknya di Villa Park berakhir pada Juni 2023 mendatang.

Artikel Tag: Jadon Sancho, Jack Grealish, Manchester United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/sancho-terlalu-rumit-mu-fokus-tuntaskan-transfer-grealish
888  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini