Rusia Invasi Ukraina, Mantan Kapten Tim Nasional Lontarkan Kritik

Penulis: Depe Ptr
Minggu 19 Jun 2022, 15:02 WIB
Rusia Invasi Ukraina, Mantan Kapten Tim Nasional Lontarkan Kritik

Igor Denisov / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Mantan kapten tim nasional Rusia, Igor Denisov mengkritik invasi negaranya ke Ukraina sementara mengakui komentarnya dapat membahayakan hidupnya.

Denisov menyebut perang itu sebagai "bencana" dalam pernyataannya yang berisiko dipenjara hingga 15 tahun di bawah undang-undang yang baru disahkan yang melarang warga mencela konflik tersebut.

Pemain berusia 38 tahun, yang blak-blakan sepanjang karier bermainnya, mengatakan dia ingin berbicara jujur ​​tentang kejadian "horor total" yang terjadi di Ukraina.

"Peristiwa ini adalah bencana," katanya kepada Nobel. "Benar-benar ngeri. Saya tidak tahu, mungkin saya akan dipenjara atau dibunuh karena kata-kata ini, tetapi saya berbicara apa adanya.”

Denisov menambahkan bahwa dia tidak merasa bangga dengan bangsanya sekarang dan telah menulis surat kepada Presiden Vladimir Putin meminta untuk menghentikan perang, yang telah berlangsung sejak akhir Februari.

Denisov adalah sosok kunci bagi Rusia dari 2008 hingga 2016, memiliki 54 caps termasuk diberi jabatan sebagai kapten.

Di level klub, ia menghabiskan setiap musim di Liga Premier negaranya, memimpin Zenit ke kompetisi Eropa dalam beberapa kesempatan.

Rusia telah dilarang dari kompetisi internasional sebagai akibat dari invasi mereka ke Ukraina, dan klub mereka telah dikeluarkan dari turnamen Eropa.

Mantan pemilik Chelsea, Roman Abramovich, yang dianggap seorang oligarki, terpaksa menjual klub tersebut oleh pemerintah Inggris.

Banyak pemain Eropa telah berbicara menentang perang selama beberapa bulan terakhir dan melakukan demonstrasi sebelum pertandingan.

Artikel Tag: Rusia, Igor Denisov, Ukraina

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/rusia-invasi-ukraina-mantan-kapten-tim-nasional-lontarkan-kritik
1214  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini