Rooney Kembali Berkostum Everton Saat Hadiri Laga Testimonial Duncan Ferguson

Penulis: Rei Darius
Senin 03 Agu 2015, 17:34 WIB
Rooney Kembali Berkostum Everton Saat Hadiri Laga Testimonial Duncan Ferguson

Wayne Rooney kembali berkostum Everton (foto: squawka)

Ligaolahraga.com -

Setelah terakhir kali mengenakan jersey Everton pada 11 tahun lalu, Wayne Rooney kembali mengenakannya semalam dalam laga testimonial Duncan Ferguson.

INGGRIS, LIGAOLAHRAGA.COM - Kubu Merseyside biru mengadakan laga perpisahan untuk salah satu striker terbaiknya di laga terakhir pra musim mereka sebelum dimulainya Premier League pada akhir pekan ini. Menghadapi Villarreal di kandang, meski kalah 2-1 namun hari itu adalah hari yang patut diingat oleh Ferguson dan para fans Everton. Dua gol dari klub La Liga tersebut dilesakkan oleh Gerard Moreno dan Matias Nahuel, sedangkan satu-satunya gol yang dilesakkan oleh The Toffees adalah dari Tyias Browning pada 3 menit jelang berakhirnya pertandingan.

Wayne Rooney baru masuk pada 15 menit sebelum berakhirnya pertandingan, ia masuk menggantikan mantan rekannya di Manchester United yang kini membela Everton, Tom Cleverley, dan sempat beberapa kali mengancam gawang lawan. Sementara untuk Ferguson ia masuk baru pada saat 6 menit jelang berakhirnya pertandingan, menggantikan Steven Naismith, namun sayangnya duet klasik tersebut tetap gagal menyelamatkan Everton dari kekalahan.

Pada musim terbaru nanti, The Toffees akan mengawali musim dengan menjamu tim promosi, Watford FC, sementara klub yang dibela Rooney, Manchester United akan menghadapi pekan pertama yang cukup berat karena harus menghadapi Tottenham Hotspurs di Old Trafford.

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/rooney-kembali-berkostum-everton-saat-hadiri-laga-testimonial-duncan-ferguson
572  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini