Romagnoli Bakal Gabung Lazio, Milan Punya Rencana Cari Penggantinya

Penulis: Nur Afifah
Jumat 01 Apr 2022, 00:42 WIB
Alessio Romagnoli

Alessio Romagnoli (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Alessio Romagnoli diperkirakan bakal menjadi pemain teranyar yang meninggalkan AC Milan dengan status bebas transfer mengingat ia tinggal selangkah lagi bergabung Lazio.

Gianluigi Donnarumma dan Hakan Calhanoglu memilih meninggalkan Rossoneri musim panas lalu dan bergabung Paris Saint-Germain dan Inter. Sementara itu, Franck Kessie juga sepakat hijrah ke Barcelona dengan status bebas transfer pada penghujung musim nanti, dengan Romagnoli siap menambah panjang daftar tersebut dan merampungkan kepindahannya ke klub idolanya sejak kecil, Biancoceleste.

Menurut pemberitaan dari MilanNews, situasi yang dialami pemain internasional Italia benar-benar berbeda dari ketiga nama lainnya lantaran tawaran yang diajukan manajemen Milan membuatnya harus rela dipotong gaji yang saat ini berada di angka 5 juta euro atau Rp80 miliar net per musim menjadi separuh dari nominal tersebut saat ia kini hanya berstatus pemain cadangan di klub.

Bek tengah 27 tahun tersebut diperkirakan akan meninggalkan Rossoneri dengan status bebas transfer dan bergabung dengan Lazio, yang ia akan mengisi lubang penting di lini pertahanan mereka. Sementara itu, Paolo Maldini dan kawan-kawan bakal menutup kepergian kapten mereka dengan pulihnya Simon Kjaer dari cedera dan mungkin pembelian Sven Botman dari Lille yang akan menemani Pierre Kalulu dan Fikayo Tomori.

Romagnoli memang berperan penting di skuat Milan, namun pihak klub juga telah siap kehilangan servis pemain yang telah membela mereka sejak musim panas 2015 silam tersebut.

Artikel Tag: Romagnoli, Milan, Lazio

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/romagnoli-bakal-gabung-lazio-milan-punya-rencana-cari-penggantinya
3279  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini