Roma Konfirmasi Nicolo Zaniolo Alami Cedera ACL

Penulis: Rei Darius
Senin 13 Jan 2020, 11:15 WIB
Roma Konfirmasi Nicolo Zaniolo Alami Cedera ACL

Nicolo Zaniolo mengalami cedera ligamen lutut anterior (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: AS Roma mengonfirmasi bahwa Nicolo Zaniolo mengalami cedera ligamen lutut anterior (ACL) pada pertandingan kontra Juventus hari Minggu (12/1) kemarin, yang membuatnya menepi hingga akhir musim serta partisipasinya pada Piala Eropa 2020 diragukan.

Pernyataan dari klub ibu kota Italia tidak hanya mengonfirmasi adanya cedera pada bagian ACL dari sang penyerang, namun juga kerusakan pada meniskus dalam lutut yang sama.

Zaniolo sukses memamerkan kebisaannya dengan menggiring bola di antara para pemain Juventus dalam laga yang berakhir dengan kekalahan 1-2 untuk Giallorossi di Stadio Olimpico, sebelum dijatuhkan di pinggir kotak penalti.

Memang nampaknya ada sedikit kontak antara sang penyerang sayap dengan Matthijs de Ligt, namun ia terjatuh dengan buruk hingga meninggalkan lapangan dengan banjir air mata saat ditandu.

Dilansir Football Italia, sang pemain berusia 20 tahun itu langsung dibawa oleh ambulan ke klinik cedera olahraga Villa Stuart di Roma untuk melaksanakan tes dan terkonfirmasi adanya cedera ACL.

Dia diperbolehkan pulang bersama ibunya setelah melakukan tes, namun dijadwalkan untuk kembali lagi ke VIlla Stuart demi melaksanakan operasi pada hari Senin ini waktu setempat, dengan pemulihan pasca-operasi diperkirakan akan membuatnya menepi hingga enam bulan ke depan.

Meskipun usianya masih sangat muda, namun Zaniolo sudah menjadi pemain kunci untuk Roma selama dua musim terakhir, dan pada musim ini ia sukses mempersembahkan enam gol dan dua assist dari 23 penampilan.

Cedera ini juga mengancamnya untuk absen memperkuat tim nasional Italia pada Piala Eropa 2020, namun melalui akun Instagram-nya, dia berjanji untuk kembali menjadi lebih kuat lagi, dengan mengunggah foto dirinya ketika ditenangkan oleh Cristiano Ronaldo seusai mendapatkan cedera.





View this post on Instagram









Vi giuro...tornerò più forte di prima.

A post shared by Nicoló Zaniolo (@nicolozaniolo) on

Artikel Tag: Nicolo Zaniolo, AS Roma, Juventus

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/roma-konfirmasi-nicolo-zaniolo-alami-cedera-acl
1626  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini