Rodgers Bicara Tentang Liverpool, Vardy dan Celtic

Penulis: Depe Ptr
Minggu 03 Mar 2019, 16:37 WIB
Rodgers Bicara Tentang Liverpool, Vardy dan Celtic

Brendan Rodgers / via Gettyimages

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Dalam sebuah wawancara dengan Sky Sports, manajer Leicester, Brendan Rodgers berbicara tentang tiga tahunnya di Liverpool, menjelaskan bagaimana cara mendapatkan yang terbaik dari Jamie Vardy dan membahas kepergiannya dari Celtic yang kontroversial.

Rodgers menjelaskan bagaimana kepergian pemain-pemain kunci seperti Jamie Carragher, Luiz Suarez, Raheem Sterling, dan Steven Gerrard memengaruhi masa jabatannya di Liverpool.

"Ketika saya masuk ke Liverpool, pekerjaan saya di musim pertama adalah memotong anggaran," Rodgers menjelaskan.

"Pada bulan Januari kami mampu mendatangkan beberapa pemain. Dengan 20 juta poundsterling kami membawa Daniel Sturridge dan Philippe Coutinho."

"Tahun ketiga sulit karena kami kehilangan Luis Suarez dan semuanya meledak karena kami bermain di Liga Champions."

"Tentu saja, Luis pergi dan kami tidak mendapatkan pengganti yang tepat, sehingga musim ketiga menjadi jauh lebih sulit bagi kami, dan tentu saja Steven (Gerrard) akan pergi pada akhir musim itu. Dua tokoh ikon Liverpool pindah."

Rodgers, sekarang mengalihkan perhatiannya ke pekerjaan barunya di Leicester, dengan hati-hati menjelaskan bagaimana ia berencana untuk mendapatkan yang terbaik dari Vardy.

"Jika Anda menonton Leicester di musim perebutan gelar mereka, ada banyak ruang di sana dan Jamie bisa memanfaatkannya," katanya.

"Tetapi bagian dari evolusinya sebagai pemain adalah untuk dapat bermain ketika ruang yang dimilikinya sempit."

"Dia benar-benar klinis. Orang ini pencetak gol, dia telah melakukan itu sepanjang hidupnya di kompetisi non-liga, tetapi dia harus mendapatkan servis."

Rodgers mendapat kritik karena meninggalkan Celtic untuk pindah ke Leicester.

"Leicester menegaskan bahwa saya adalah satu-satunya target mereka dan mereka tidak bisa menunggu sampai musim panas," kata Rodgers.

"Itu jelas bukan sesuatu yang saya rencanakan. Fokus saya jelas dan murni pada Celtic dan mempertahankan keberhasilan yang kami miliki."

"Saya tidak terburu-buru untuk pergi. Saya menjalani mimpi saya dan kami menang dan berhasil. Saya merasa saya mengambil Celtic mungkin sejauh yang saya bisa."

Artikel Tag: premier league 2019, Liverpool, Leicester

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/rodgers-bicara-tentang-liverpool-vardy-dan-celtic
1142  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini