Robertson: Liverpool Siap Habis-Habisan Lawan Muenchen

Penulis: Dian WJ
Sabtu 16 Feb 2019, 12:30 WIB
Robertson: Liverpool Siap Habis-Habisan Lawan Muenchen

Bek Kiri Liverpool, Andy Robertson

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Bek kiri andalan Liverpool, Andy Robertson, menegaskan saat ini timnya tengah fokus dan siap habis-habisan menghadapi laga berat kontra Bayern Muenchen di leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Rabu (20/2) dini hari WIB.

Liverpool yang tak memainkan laga di akhir pekan ini memilih untuk memusatkan latihan di Marbella, Spanyol sejak hari Senin lalu untuk fokus menghadapi dua laga berat, yakni Muenchen pada Rabu dan disusul big match kontra Manchester United di hari Minggu (24/2).

Robo menyatakan meski ada dua laga berat di depan mata, saat ini ia dan rekan-rekannya akan fokus penuh di laga kontra Muenchen terlebih dahulu dan meyakini bahwa The Anfield Gank memiliki kualitas untuk menyulitkan sang jawara Bundesliga tersebut.

"Dua pertandingan besar. Ketika kami mendarat di Marbella pada hari Senin, fokus kami sepenuhnya adalah pada pertandingan menghadapi Bayern Muenchen," tutur Robertson seperti dikutip Sky Sports.

"Kami perlu kecepatan penuh untuk pertandingan tersebut. Mereka tim yang bagus dan mereka sudah enam atau tujuh tahun terakhir (bermain di knock-out Liga Champions) sehingga kami tahu betapa beratnya tugas itu."

"Tapi kami percaya kami dapat menyebabkan masalah bagi sejumlah tim dan kami harus berada di (performa) yang terbaik," tutupnya.

Di laga terakhirnya sebelum berangkat ke Marbella, Liverpool sukses membungkam Bournemouth dengan skor telak 3-0 pada akhir pekan lalu.

Artikel Tag: Andy Robertson, Liverpool, Bayern Muenchen

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/robertson-liverpool-siap-habis-habisan-lawan-muenchen
808  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini