Resmi: Serie A Kembali Digelar 13 Juni

Penulis: Rei Darius
Rabu 13 Mei 2020, 22:50 WIB
Resmi: Serie A Kembali Digelar 13 Juni

Serie A akan digelar kembali mulai 13 Juni (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Lega Serie A telah mengumumkan tanggal bayangan untuk memulai kembali Serie A musim kompetisi 2019/2020, yaitu pada 13 Juni mendatang, dengan sesi latihan kelompok sudah diperbolehkan untuk digelar mulai hari Senin (18/5) pekan depan, setelah protokol medis disepakati.

Seiring dengan perubahan yang diminta untuk protokol medis, yang terus menyulut kontroversi antar klub dan juga para dokter tim klub, Lega Serie A memberikan izin untuk melanjutkan latihan secara kelompok mulai tanggal 18 Mei, pada hari Senin pekan depan.

Sebuah pernyataan resmi yang dirilis oleh Lega Serie A juga mengonfirmasi bahwa tanggal 13 Juni akan menjadi momen kembalinya Serie A musim kompetisi 2019/2020 ini, terlepas dari pandemi virus corona.

Kendati demikian, perlu diketahui bahwa dengan adanya protokol ini, jika ada satu orang pemain atau anggota staf yang positif terjangkit virus corona (COVID-19) setelah sesi latihan kelompok pada hari Senin mendatang, maka skuat secara keseluruhan harus menjalani karantina mandiri selama 15 hari.

Tidak seperti model Bundesliga, yang hanya mengisolasi para pemain dan staf jika positif terjangkit.

Ada juga hal yang memberatkan karena tim medis klub tidak ingin menjadi satu-satunya pihak yang bertanggung jawab jika seorang pemain positif terjangkit virus corona.

Sebagian besar klub Serie A sudah memulai sesi latihan individual sejak pekan lalu, dan sejumlah pemain dari Torino, Sampdoria, dan Fiorentina diketahui positif terjangkit lewat tes yang dilakukan sebelum mulai berlatih.

Artikel Tag: Serie A, Virus Corona, Italia

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/resmi-serie-a-kembali-digelar-13-juni
748  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini