Real Madrid Takluk dari Girona di Santiago Bernabeu

Penulis: Rei Darius
Minggu 17 Feb 2019, 21:54 WIB
Real Madrid Takluk dari Girona di Santiago Bernabeu

Real Madrid kandas di Bernabeu dari Girona (Image: Squawka)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol: Gol ke-13 Cristhian Stuani ditambah dengan tandukkan Portu sukses mengamankan kemenangan Girona dengan skor 2-1 atas Real Madrid di Santiago Bernabeu.

Skuat asuhan Santiago Solari berpeluang untuk mengklaim kemenangan keenam secara beruntun di liga domestik setelah Casemiro membawa tuan rumah unggul lewat tandukkannya pada hari Minggu (17/2) siang tadi waktu setempat.

Namun setelah Sergio Ramos dihukum karena melakukan handball di dalam area penalti, Stuani yang maju sebagai eksekutor sukses menyamakan kedudukan dan perjuangan Girona untuk terhindar dari zona degradasi semakin besar lewat gol penentu kemenangan mengejutkan.

Thibaut Courtois menepis upaya Anthony Lozano dengan buruk dan Portu berada dalam posisi yang tepat untuk memanfaatkan bola muntah, mengelabui sang penjaga gawang Madrid. Sedangkan sang kapten Los Blancos, Ramos, kemudian dikartu merah pada pengujung laga setelah mendapatkan kartu kuning kedua.

Hasil membuat Real Madrid kembali turun ke peringkat ketiga klasemen sementara La Liga, lantaran Atletico Madrid sukses menang dengan skor 1-0 atas Rayo Vallecano di hari Sabtu kemarin.

Skuat asuhan Santiago Solari kini tertinggal sembilan poin dari Barcelona yang menguasai puncak klasemen sementara La Liga, lantaran tim besutan Ernesto Valverde tersebut sukses mencatatkan kemenangan dengan skor 1-0 atas Real Valladolid di Camp Nou lewat gol semata wayang yang dicetak oleh Lionel Messi dari titik penalti.

Artikel Tag: Girona, Real Madrid, La Liga

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/real-madrid-takluk-dari-girona-di-santiago-bernabeu
607  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini