Real Madrid Segera Pecat Santiago Solari

Penulis: Rei Darius
Sabtu 09 Mar 2019, 06:28 WIB
Real Madrid Segera Pecat Santiago Solari

Solari segera dipecat sebagai pelatih Real Madrid (Image: Squawka)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol: Santiago Solari telah kehilangan dukukang dari para pimpinan Real Madrid dan akan segera dipecat dari kursi kepelatihan ketika klub menemukan pengganti yang tepat, menurut kabar dari ESPN FC.

Solari pada saat ini secara efektif menyandang status sebagai manajer interim setelah kekalahan dari Ajax dengan skor 4-1 yang membuat Madrid tersingkir dari Liga Champions pada hari Selasa (5/3) lalu.

Kekalahan itu membuat sang jawara Eropa 13 kali tersebut tersingkir dari perebutan semua trofi pada musim ini, lantaran kini tertinggal 12 poin dari puncak klasemen La Liga dan Barcelona mengakhiri secara brutal harapan mereka menjuarai Copa del Rey pekan lalu.

Dewan klub kabarnya sedang menyiapkan langkah untuk memecat Solari, menurut edaran dari ESPN, namun belum menemukan kandidat yang sesuai untuk menjabat, yang membuat hal ini ditunda, meski sebelumnya ramai dikabarkan Jose Mourinho akan kembali ke klub.

ESPN juga menyatakan bahwa dewan klub telah menghabiskan 24 jam terakhir untuk mencari orang yang tepat demi mengambil alih tim hingga musim ini berakhir, dengan mempertimbangkan juga fase berikutnya untuk masa depan klub.

Presiden Florentino Perez dan para anggota lainnya dalam dewan telah melaksanakan rapat darurat di Bernabeu dengan agenda mengganti pelatih. Rapat tersebut berlangsung hingga hari Jumat dini hari, namun masih belum mengidentifikasikan kandidat yang tepat untuk ditunjuk.

Kabarnya Zinedine Zidane telah ditawarkan untuk kembali, namun sang pelatih asal Prancis itu memutuskan untuk menolaknya, setidaknya untuk saat ini, dan belum tentu akan menolak lagi jika ditawari pada musim panas mendatang.

Sedangkan untuk Mourinho, ESPN menyebutkan bahwa ia bukanlah opsi paling atraktif bagi para petinggi Real Madrid, dengan target lainnya adalah Mauricio Pochettino dan Jurgen Klopp, namun mereka mustahil untuk digaet di tengah musim seperti saat ini.

Artikel Tag: Santiago Solari, Real Madrid

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/real-madrid-segera-pecat-santiago-solari
1104  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini