Real Madrid Jaga Komunikasi dengan Kylian Mbappe

Kylian Mbappe masih diminati Real Madrid (Image: Getty)
Berita Transfer: Selagi hubungannya dengan Paris Saint-Germain memanas, Kylian Mbappe dikabarkan terus menjaga kontak dengan Real Madrid setelah gagal pindah musim panas tahun lalu.
Sang penyerang berusia 24 tahun diharapkan bergabung dengan Los Blancos ketika kontraknya habis dengan PSG pada musim panas tahun lalu. Namun, dia malah memperpanjang kontrak yang berlaku hingga 2024 dengan opsi diperpanjang setahun lagi.
Namun, hubungan Mbappe dengan Les Parisiens memanas belakangan seiring dengan wawancara dirinya dalam mempromosikan penjualan tiket musiman untuk musim depan.
Di sisi lain, menurut kabar jurnalis Mario Cortegana, Real Madrid terus menjaga kontak dengan perwakilan Kylian Mbappe di sepanjang musim ini.
Lebih lanjut, sang jurnalis mengatakan kepada perwakilannya bahwa dia masih menginginkan kesempatan bermain untuk Madrid pada suatu waktu dalam kariernya, meskipun telah menolak kesempatan bergabung pada musim panas tahun lalu.
Di sisi lain, Madrid tidak ingin menghabiskan uang untuk menggaet Mbappe, karena mereka seharusnya mendapatkan tanda tangan sang pemain timnas Prancis secara gratis pada musim panas tahun lalu.
Oleh karena itu, kepergian di musim panas ini nampaknya belum memungkinkan. Los Blancos baru akan bergerak setelah kontrak Mbappe habis bersama PSG di musim panas 2024.
Untuk sementara, Madrid nampaknya akan tetap mengandalkan Karim Benzema untuk persoalan mencetak gol pada musim depan. Sang peraih Ballon d'Or 2022 hanya terikat kontrak hingga akhir musim ini, namun dia diharapkan akan memperpanjang masa baktinya.
Artikel Tag: Kylian Mbappe, Real Madrid, PSG
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/real-madrid-jaga-komunikasi-dengan-kylian-mbappe
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini