Punya Fisik Bongsor, Conte Minta Lukaku Lebih Giat Berlatih

Penulis: Rheza Hendrian
Senin 07 Okt 2019, 14:45 WIB
Punya Fisik Bongsor, Conte Minta Lukaku Lebih Giat Berlatih

Romelu Lukaku dan Antonio Conte / via EPA

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, meyakini bahwa Romelu Lukaku harus lebih giat berlatih lantaran memiliki tubuh yang sangat besar.

Dalam kekalahan 1-2 Inter atas Juventus dini hari tadi, Lukaku tak bisa berbuat banyak untuk membantu timnya paling tidak mengamankan satu poin.

Dan bicara mengenai performa pas-pasan Lukaku di laga semalam, Conte mengaku bahwa striker asal Belgia tersebut harus berlatih lebih giat demi menemukan kembali kebugaran terbaiknya pasca mengalami masalah dengan ototnya.

"Lukaku adalah tipikal pemain yang harus berlatih lebih giat. Dia punya fisik yang sangat besar dan untuk bisa bermain, dia harus dalam kondisi fisik yang sangat baik," ujar Conte dikutip dari Goal.

"Di awal musim dia mengalami masalah dengan punggungnya, sekarang dia harus berurusan dengan ototnya setelah laga melawan Lazio (26/9)."

"Meski begitu saya melihat dia telah memberikan segalanya bagi tim. Sangat penting bagi kami untuk terus memilikinya di atas lapangan."

"Dia sudah melakukan yang terbaik malam ini dan semoga saja dia bisa segera pulih dari masalah pada ototnya dan kembali dalam kondisi yang seratus persen fit."

Meski mandul saat menghadapi Juventus semalam, Lukaku tercatat telah sukses mencetak tiga gol dari tujuh penampilannya bersama La Beneamata.

Eks striker Manchester United ini tentu tidak ingin berlama-lama puasa gol dan sepertinya bakal menargetkan untuk kembali masuk papan skor saat Inter bertemu dengan Sassuolo (20/10) dan Borussia Dortmund empat hari berselang.

Artikel Tag: Inter Milan, Antonio Conte, Romelu Lukaku, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/punya-fisik-bongsor-conte-minta-lukaku-lebih-giat-berlatih
1048  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini