PSS Sleman Berencana Rekrut Pemain Asing Berposisi Gelandang Dan Penyerang

Penulis: Dayat Huri
Minggu 06 Jun 2021, 02:00 WIB
Manajer PSS Sleman, Danilo Fernando

Manajer PSS Sleman, Danilo Fernando/foto dok PSS Sleman

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Manajemen PSS Sleman masih dalam tahap negosiasi dengan dua pemain asing tambahan untuk menyambut gelaran Liga 1 Indonesia musim 2021/2022. Rencananya, kedua pemain itu akan menempati posisi sebagai gelandang dan penyerang.

Manajer PSS Sleman, Danilo Fernando mengungkapkan bahwa proses negosiasi dengan kedua pemain itu masih berlangsung dan direncanakan segera tiba di tanah air utnuk bergabung dengan pemain lain.

"Proses negosiasi dengan keduanya berjalan baik. Mudah-mudahan jika tidak ada kendala 1-2 minggu ini bisa diselesaikan administrasinya," ujarnya seperti dilansir laman resmi klub.

Pihak klub juga masih menunggu regulasi resmi terkait level pemain asing yang bermain di luar Indonesia. Jika menilik regulasi pada tahun-tahun sebelum, ada sejumlah aturan yang harus dipenuhi oleh pemain asing untuk memperkuat klub Indonesia.

"Kita tidak mau mengambil risiko meskipun pemain itu sudah masuk kriteria untuk masuk ke Indonesia. Ada kriteria lain yaitu presentasenya untuk masuk ke liga," jelas Danilo.

Untuk itu, PSS Sleman masih menunggu apakah kriteria itu masih berlaku, atau karena masa pandemi Covid-19 ini justru ada keringanan, belum diketahui dengan jelas.

Meski belum diumumkan PSSI terkait regulasi untuk level pemain asing di Liga 1, tim berjuluk Super Elang Jawa itu tetap melanjutkan proses negosiasi dengan sang pemain bidikan.

"Tapi salah satu di posisi gelandang sudah bisa dibilang tahap negosiasinya mencapai 80 persen. Yang striker memang agak alot sedikit tapi tetap kita incar karena demi kebutuhan pelatih. Semoga mereka bisa segera bergabung," pungkas Danilo.

Artikel Tag: PSS Sleman, danilo, Liga 1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pss-sleman-berencana-rekrut-pemain-asing-berposisi-gelandang-dan-penyerang
1242  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini