PSMS Medan Umumkan Pemecatan Djadjang Nurdjaman

Penulis: Dayat Huri
Sabtu 14 Jul 2018, 08:00 WIB
PSMS Medan Umumkan Pemecatan Djadjang Nurdjaman

Djadjang Nurdjaman dipecat PSMS Medan/foto Liga Indonesia

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Labilnya penampilan PSMS Medan pada gelaran Liga 1 Indonesia 2018 akhirnya memakan korban dengan dipecatnya pelatih kepala Djadjang Nurdjaman. Posisi PSMS Medan yang sampai pekan ke-15 masih terpuruk di posisi juru kunci disebut-sebut sebagai alasan utama.

Kekalahan 1-3 di laga kandang yang harus diterima tim berjuluk Ayam Kinantan itu dari Persipura Jayapura menjadi laga terakhir pelatih yang akrap disapa Djanur itu bersama PSMS Medan.

Kepastian didepaknya Djanur dari kursi pelatih kepala PSMS Medan disampaikan oleh sekretaris umum Julius Raja yang menyebut, atas pertimbangan performa tim yang makin terpuruk manajemen akhirnya membuat keputusan untuk melepas pelatih yang berjasa mengantarkan Ayam Kinantan kembali berlaga di Liga 1 musim ini.

"Mulai hari ini Djanur sudah tidak jadi pelatih PSMS laga. Ini sudah melalui berbagai pertimbangan matang, terutama performa tim," kata Julius Raja seperti dilansir laman resmi Liga Indonesia.

Sebagai salah satu tim promosi Liga 1 2018, PSMS Medan memang terlihat kesulitan bersaing dengan tim-tim lain. Dari 15 pertandingan yang sudah dilakoni, Legimin Raharjo dan kawan-kawan baru mampu memetik lima kemenangan, sedangkan sisa pertandingan lain berakhir dengan kekalahan. Atas pencapaian tersebut, PSMS Medan terpuruk di dasar klasemen dengan koleksi 15 poin, tertinggal dua poin dari tim terakhir di zona aman.

"Keputusan ini murni karena alasan teknis dan kami butuh perubahan," tegasnya.

Meski belum mengumumkan secara resmi pelatih yang akan ditunjuk untuk menggantikan posisi Djanur di PSMS Medan. Tapi berdasarkan informasi yang beredar, manajemen PSMS Medan akan mengangkat asisten pelatih PSMS Medan, Suharto AD, sebagai pelatih kepala. Suharto AD sendiri pernah menukangi PS TNI di awal kemunculannya di kancah persepakbolaan tanah air.

Artikel Tag: Liga 1, psms medan, Djadjang Nurdjaman, Persipura Jayapura

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/psms-medan-umumkan-pemecatan-djadjang-nurdjaman
1617  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini