Proyek Stadion Baru Buntu, Duo Milan Rencanakan Pertemuan Baru dengan Dewan

Penulis: Nur Afifah
Rabu 18 Des 2019, 10:45 WIB
Proyek Stadion Baru Buntu, Duo Milan Rencanakan Pertemuan Baru dengan Dewan

Stadio San Siro (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pertemuan baru dikabarkan bakal digelar antara AC Milan, Inter Milan, dan Dewan Kota untuk membahas masalah mengenai proyek pembangunan stadion baru.

Rossoneri dan Nerazzurri telah mengumumkan keinginan mereka untuk membangun stadion baru yang lebih modern dan meninggalkan San Siro, yang sudah berusia 93 tahun.

Perusahaan Italia Manica dan raksasa Amerika Populous tengah bersaing memperebutkan proyek tersebut, dan keduanya telah mempertontonkan desain Cincin Pernikahan dan Katedral masing-masing dalam acara resmi September lalu.

Kini, Il Corriere di Milano Senin (16/12) kemarin mengklaim bahwa pihak-pihak terkait masih jauh dari kesepakatan dan babak baru negosiasi rencananya bakal kembali digelar.

Hambatan utama saat ini adalah pada kondisi stadion yang sekarang, dengan Dewan tidak ingin menghancurkan Giuseppe Meazza dan berharap tetap berdiri untuk acara-acara olahraga atau musik.

Bagi Milan dan Inter, mereka kini telah meminta desainer mereka untuk membuat masterplan baru yang memasukkan gambaran dua stadion bersebalahan, sesuatu yang jelas bukan hal yang ideal.

Karena itulah, pihak klub dan Dewan Kota saat ini tengah buntu dan sangat sulit membayangkan akan adanya perkembangan nyata dalam negosiasi sebelum akhir 2019.

Sementara itu, ada pula rencana membangun stadion baru di Sesto San Giovanni, San Donato, atau bahkan di area lain yang memungkinkan sebagai alternatif jika Rossoneri dan Nerazzurri tak kunjung mendapat izin dari Dewan.

Artikel Tag: San Siro, Inter Milan, AC Milan, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/proyek-stadion-baru-buntu-duo-milan-rencanakan-pertemuan-baru-dengan-dewan
1370  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini