Presiden Real Madrid Sudah Diberi Tahu Kylian Mbappe Bertahan di PSG

Penulis: Rei Darius
Sabtu 21 Mei 2022, 21:30 WIB
Kylian Mbappe

Kylian Mbappe menolak Real Madrid (Image: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Jurnalis Fabrizio Romano mengonfirmasi Kylian Mbappe akan bertahan di Paris Saint-Germain, dengan sang penyerang asal Prancis sudah menyampaikan keputusannya kepada Presiden Real Madrid, Florentino Perez.

Kabar yang beredar deras selama beberapa hari belakangan mengatakan bahwa Mbappe akan segera menandatangani kontrak sebagai pemain Los Blancos, yang akan mengikatnya hingga 2027.

Mbappe diharapkan untuk menerima upah total 40 juta euro per tahun, dengan rincian 30 juta euro sebagai gaji pokok dan 10 juta euro lainnya dalam bentuk bonus.

Namun sehari terakhir kabar kepindahan sang penyerang berusia 23 tahun telah berubah menjadi bertahan, dengan PSG menawarkan Mbappe untuk menjadi pusat proyek selama beberapa tahun ke depan.

Jurnalis Gianluca Di Marzio dan Mario Cortegana telah mengungkap bahwa Kylian Mbappe memutuskan untuk bertahan di PSG, yang kini telah dikonfirmasi oleh Fabrizio Romano.

Menurut Romano, sang penyerang timnas Prancis bahkan telah menyampaikan keputusannya kepada Presiden Real Madrid, Florentino Perez, pada hari Sabtu (21/5) siang ini waktu setempat.

Dengan demikian, Madrid sejauh ini gagal mendapatkan dua pemain bintang yang diharapkan bergabung dengan mereka pada musim panas ini, lantaran Erling Haaland telah dipastikan gabung Manchester City pada bulan Juli nanti.

Artikel Tag: Kylian Mbappe, Real Madrid, PSG, Florentino Perez

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/presiden-real-madrid-sudah-diberi-tahu-kylian-mbappe-bertahan-di-psg
1019  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini