Prediksi Susunan Pemain Juventus vs Milan 20 September 2021

Penulis: Nur Afifah
Minggu 19 Sep 2021, 13:25 WIB
Juventus vs AC Milan

Juventus vs AC Milan (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Jelang pertandingan krusial Serie A antara AC Milan melawan Juventus di Allianz Stadium yang semakin mendekat, beberapa kabar mengenai kesiapan kedua tim mulai bermunculan.

Menurut pemberitaan terkini dari Sky Italia, Rossoneri diperkirakan akan menurunkan susunan pemain yang sedikit berbeda untuk laga kontra Bianconeri dibandingkan dengan saat mereka takluk 3-2 dari Liverpool di Anfield tengah pekan kemarin.

Stefano Pioli diperkirakan akan tetap menurunkan Mike Maignan di bawah mistar gawang dengan empat pemain bertahan di depannya yang terdiri dari Davide Calabria, Simon Kjaer, Fikayo Tomori, dan Theo Hernandez. Sementara itu, Sandro Tonali akan mengisi poros ganda lini tengah bersama Franck Kessie, yang berarti Ismael Bennacer akan kembali ke bangku cadangan.

Alexis Saelemaekers diperkirakan akan kembali mendapatkan posisinya di sayap kanan lini serang Il Diavolo, dengan Brahim Diaz dan Rafael Leao sekali lagi menyempurnakan trisula serangan klub. Akan tetapi, kali ini Olivier Giroud yang akan menjadi starter sebagai penyerang tengah setelah dalam dua laga sebelumnya Ante Rebic berhasil bersinar memainkan peran tersebut.

Berikut adalah prediksi susunan pemain yang akan diturunkan Milan untuk duel giornata keempat Serie A melawan Juventus akhir pekan ini.

Prediksi Milan XI (4-2-3-1): Maignan; Calabria, Kjaer, Tomori, Theo Hernandez; Tonali, Kessie; Saelemaekers, Brahim Diaz, Leao; Giroud.

Prediksi Juventus XI (4-3-3): Szczęsny; Danilo, Bonucci, De Ligt, Alex Sandro; Bentancur, Locatelli, Rabiot; Cuadrado, Dybala, Morata.

Artikel Tag: Milan, Juventus, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/prediksi-susunan-pemain-juventus-vs-milan-20-september-2021
1416  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini