Pihak Pemerintah Tegaskan Tak Ada Kekhawatiran Penjualan Chelsea Akan Gagal

Penulis: A Mahfuda
Rabu 18 Mei 2022, 10:49 WIB
Chelsea (Sumber: PA Images)

Chelsea (Sumber: PA Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Departemen Kebudayaan, Media dan Olahraga telah membantah adanya kekhawatiran dari sisi Pemerintah Inggris mengenai penjualan Chelsea, yang baru-baru ini kembali diterpa rumor terancam gagal.

Konsorsium Todd Boehly sudah mencapai kesepakatan untuk mengambil alih The Blues dari Roman Abramovich, namun muncul laporan pada Senin (16/5) kemarin yang menyatakan bahwa penjualan klub London Barat tersebut berpeluang batal.

Dikatakan bahwa Pemerintah Inggris masih ragu dengan apakah Abramovich benar-benar tidak akan menerima sepeserpun hasil dari penjualan itu, mengingat tak ada jaminan apa pun dari oligarki asal Rusia tersebut.

Namun, rumor tersebut kini telah dibantah oleh Departemen Kebudayaan, Media dan Olahraga (DCMS), Ben Jacobs. Dia menegaskan bahwa sama sekali tak ada “alarm” seperti itu dalam kubu Pemerintah Inggris.

Dikutip dari SportsIllustrated, seorang wartawan menuliskan, “Gagasan ‘alarm’ di Whitehall terhadap penjualan Chelsea gagal, di bantah oleh sumber saya di DCMS. Abramovich memiliki penasihat independen yang terlibat dengan pemerintah.”

“Dokumen penjualan baru tiba minggu lalu. Meskipun begitu masih ada poin-poin penting yang harus diselesaikan.”

Diyakini bahwa The Blues bakal berada dalam masalah besar jika proses akuisisi belum juga selesai pada 31 Mei mendatang, mengingat lisensi khusus di mana mereka beroperasi sekarang akan berakhir pada tanggal tersebut, meskipun pemerintah juga dapat memperpanjang lisensi tersebut.

Terlepas itu, masih harus dilihat apa yang bakal terjadi ke depan, mengingat proses penjualan Chelsea mengalami banyak batu sandungan selama tahap akhir ini.

Artikel Tag: Chelsea

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pihak-pemerintah-tegaskan-tak-ada-kekhawatiran-penjualan-chelsea-akan-gagal
1016  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini