Persita Takluk Dari PS Tira, WCP Akui Strategi Timnya Tidak Jalan

Penulis: Dayat Huri
Senin 16 Mar 2020, 21:00 WIB
Persita Takluk Dari PS Tira, WCP Akui Strategi Timnya Tidak Jalan

Raphael Maitimo (kanan) saat menghadapi PS Tira/foto dok Liga Indonesia

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Pelatih Persita Tangerang, Widodo C Putro (WCP) mengakui strategi yang disiapkannya jelang laga tak mampu dijalankan dengan baik oleh pemainnya saat dipaksa menyerah dengan skor 3-1 oleh tuan rumah, PS Tira pada lanjutan Liga 1 Indonesia 2020 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Minggu (15/3) malam WIB.

Tiga gol kemenangan PS TIRA disumbangkan oleh Alex dos Santos, Ciro Alves dan Silvio Escobar. Sementara gol hiburan Persita Tangerang dibuat debutan Raphael Maitimo.

"Selamat buat PS TIRA yang memenangi laga. Mereka bisa memanfaatkan peluang di awal laga. Saya sudah bicara kepada pemain, apa yang mestinya dilakukan untuk membongkar compact defence TIRA, yaitu dengan shooting lalu pancing mereka supaya bisa keluar dengan ball possession," kata WCP seperti dilansir laman resmi Liga Indonesia.

"Tapi ini tidak terlaksana, karena pemain terburu-buru, waktunya juga hampir selesai makanya pemain langsung buang bola ke depan. Tapi overall, kerja keras pemain saya apresiasi, mudah-mudahan ke depan akan baik lagi," lanjutnya.

WCP juga menyanggah anggapan performa pemain asing yang dinilai belum berkontribusi. Ia justru menyebut gaya PS Tira yang bermain tertutup sehingga membuat anak asuhnya kesulitan membongkar pertahahan lawan.

"Kita main terbuka jadi banyak ruang. Kalau PS Tira main tertutup, compact, memang tidak ada ruang. Jadi memang yang sudah kita bicarakan kepada pemain, coba memancing dan shooting jarak jauh. Ada sesuatu taktikal yang mesti kita pecahkan, bagaimana kalau pertahanan lawan itu rapat," ungkapnya.

Selanjutnya seluruh tim akan menghadapi jadwal jeda selama dua pekan ke depan. Widodo mengatakan memang sudah berencana memberikan libur kepada Hamka Hamzah dan kolega sebelum memulai latihan pada Kamis mendatang.

"Kami sudah berencana dari awal, sebelum ada kasus corona ini, kami akan tiga hari diliburkan, jadi Kamis mungkin kita akan lanjut lagi," pungkas mantan pelatih Bali United itu.

Artikel Tag: Liga 1, ps tira, persita tangerang, Widodo C Putro

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/persita-takluk-dari-ps-tira-wcp-akui-strategi-timnya-tidak-jalan
1354  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini