Persib Tumbang di Tangan Arema FC 0-1 Lewat Gol Dendi Santoso

Penulis: M. Aldi
Minggu 28 Nov 2021, 23:30 WIB
Pemain Arema ketika berforo jelang laga. Arema menang dari Persib dengan skor 1-0

Pemain Arema ketika berforo jelang laga (Foto : Liga Indonesia Baru)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia : Kemenangan dikantongi Arema FC dalam laga pekan ke-14 Liga 1 2021/2022 melawan Persib. Keunggulan 1-0 membuat Singo Edan menggeser tim besutan Robert Rene Alberts dari posisi kedua klasemen sementara.

Kedua tim tampil dengan kekuatan pincang pada laga ini. Maung Bandung tanpa Nick Kuipers dan Victor Igbonefo di lini belakang. Posisi mereka ditambal oleh Supardi dan Achmad Jufriyanto sebagai duet stoper.

Singo Edan juga tanpa sejumlah pemain terbaiknya karena alasan beragam. Diego Michiels dan Hanif Sjahbandi tidak tampil karena akumulasi kartu kuning. Sedangkan Kushedya Hari Yudo dan Dedik Setiawan membela tim nasional.

Peluang berbahaya pertama didapat Carlos Fortes melalui sundulan di menit 14. Muhammad Rafli memenangi duel udara dengan Zalnando dan meneruskannya kepada Fortes. Hanya saja tandukannya masih melambung di atas mistar.

Persib balik melancarkan serangan pada menit 16 untuk mengancam gawang lawan. Esteban Vizcarra mendapat bola pantul dari Geoffrey Castillion di depan kotak penalti. Hanya saja tendagan kaki kirinya ditepis Adilson Maringa.

Arema akhirnya bisa membuka keunggulan di menit 17 dari kaki Dendi Santoso. Gol bermula dari serangan balik cepat yang dilancarkan Singo Edan. Umpan Ridwan Tawainela di sisi kiri dikontrol oleh Dendi dan melepaskan tendangan keras tanpa bisa dihentikan Teja Paku Alam.

Peluang berbahaya kembali dihasilkan Maung Bandung dan kali ini Wander Luiz yang mencoba peruntungan. Crossing Marc Klok disundul Luiz dan Adilson melakukan penyelamatan krusial untuk membuat timnya tidak kebobolan.

Butuh gol untuk mengejar ketertinggalan Persib langsung melakukan pergantian pemain saat turun minum. Geoffrey Castillion yang berposisi sebagai penyerang malah ditarik keluar dan digantikan Beckham Putra Nugraha.

Rafli berkali-kali melancarkan serangan ke gawang Maung Bandung di babak kedua. Di menit 53 kontrol bola sempurna menerima umpan jauh dilakukannya usai lepasa dari kawalan Supardi. Tapi tendangan kaki kanannya diselamatkan Teja.

Rafli kembali mengancam pada menit 63 memanfaatkan bola sundulan Dendi Santoso. Dalam posisi bebas, sundulannya dihentikan kiper. Sedangkan upaya Persib mencetak gol dijegal Sergio Silva di kotak penalti tapi wasit tidak menunjuk titik putih.

Di menit-menit akhir, Rafli nyaris menggandakan angka melalui tendangan jarak dekat. Flick header dari Carlos Fortes ditendang tapi mengenai mistar. Kemenangan 1-0 bertahan hingga laga usai dan Arema menjaga catatan tidak terkalahkan dalam sebelas laga terakhir di Liga 1 2021/2022.

Artikel Tag: Persib, arema

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/persib-tumbang-di-tangan-arema-fc-0-1-lewat-gol-dendi-santoso
1021  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini