Persib Tanggapi Larangan Untuk Madura United Main di Sidoarjo

Penulis: M. Aldi
Sabtu 19 Sep 2020, 06:00 WIB
Pelatih Persib, Robert Rene Alberts

Robert Rene Alberts

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia : Persib Bandung kemungkinan batal bertandang ke Stadion Gelora Delta Sidoarjo di awal restart Liga 1 2020. Itu karena Pemerintah Kabupaten Sidoarjo belum memberi restu ada laga digelar di sana.

Sebelumnya pihak Madura United memilih stadion berkapasitas 35 ribu itu sebagai homebase mereka di sisa musim ini. Tapi keinginan itu tidak diindahkan karena pertimbangan situasi wabah covid-19 yang belum bisa dikendalikan.

Persib sendiri dijadwalkan bertamu ke markas Madura United pada 4 Oktober mendatang. Kabar itu pun baru diterima oleh Robert Rene Alberts. Juru racik taktik Maung Bandung itu mengaku kaget mendengar informasi tersebut.

"Oh ya? Jika itu kasusnya, menarik menantikan dimana kami akan bermain jika tak bisa bermain di Sidoarjo. Karena saya juga mendapatkan kabar bahwa mereka tidak bisa bermain di Surabaya," kata Robert Rene Alberts ketika diwawancara di SPOrT Jabar Arcamanik usai latihan.

Sang pelatih menegaskan dia tidak terganggu konsentrasinya atas kabar ini. Robert malah memberi saran kepada tim lawan untuk menukar status tuan rumah lebih dulu di liga putaran pertama ini.

Jika Laskar Sapeh Kerrab belum menemukan kandang pengganti, dia memberi gagasan agar Persib jadi tuan rumah lebih dulu. Sehingga Maung Bandung bermain di Gelora Bandung Lautan Api pada 4 Oktober dan baru bertindak sebagai tamu di putaran kedua.

"Tidak. Itu tidak masalah karena bisa saja kami mengubahnya dengan bermain di GBLA lebih dulu. Jika masalah itu belum terselesaikan, GBLA bisa dipakai lebih dulu. Ini realitanya dan saya sudah bicara dengan Teddy di manajemen bahwa kami bisa mengajukan dulu bermain di GBLA," ujar dia.

Pelatih asal Belanda itu juga tak ingin berandai-andai ada larangan dari Pemerintah Kota Bandung soal izin penggunaan GBLA. Karena menurutnya penyebaran virus covid-19 di Kota Kembang masih bisa terkendali.

"Dari apa yang kami tahu saat ini, Bandung aman. Saya tidak berpikir dan berspekulasi apa yang tidak boleh dilakukan. Kami hanya fokus untuk melakukan apa yang bisa dilakukan dan berpikir sisi positif saja," tuturnya.

Artikel Tag: robert rene alberts, Persib, madura united

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/persib-tanggapi-larangan-untuk-madura-united-main-di-sidoarjo
711  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini