Persebaya Vs Persela, Bajul Ijo Pantang Terpeleset

Penulis: Dayat Huri
Senin 01 Jul 2019, 12:15 WIB
Persebaya Vs Persela, Bajul Ijo Pantang Terpeleset

Skuat Persebaya Surabaya/foto dok Persebaya

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Gagal memetik kemenangan dalam dua laga kandang yang sudah dijalani musim ini, Persebaya Surabaya pantang kembali terpeleset kala menjamu Persela Lamongan pada lanjutan Liga 1 Indonesia 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Senin (1/7) sore.

Dalam dua laga kandang sebelumnya, tim berjuluk Bajul Ijo itu gagal meraup poin sempurna, setelah ditahan imbang Kalteng Putra dan PSIS Semarang dengan skor identik, 1-1.

Pelatih Persebaya Surabaya, Djadjang Nurdjaman memastikan timnya sudah belajar dari dua hasil imbang tersebut. Kemenangan atas Borneo FC di laga terakhir juga mengangkat motivasi Hansamu Yama Pranata dan kawan-kawan untuk kembali memetik poin penuh.

"Karena kami dari pelatih, manajemen dan pemain punya target bahwa besok (Minggu) tidak ingin terpeleset lagi," kata pelatih yang karib disapa Djanur itu seperti dilansir laman resmi Persebaya Surabaya.

Untuk merealisasikan target timnya tersebut, Djadjang berharap pemainnya bisa memaksimalkan setiap peluang yang didapat untuk menciptakan gol.

"Kami ingin meraih tiga poin dalam laga kandang. Dan soal mencetak gol, pasti kami juga ingin aman, tidak terlalu banyak membuang peluang yang tercipta," terangnya.

"Kami merasakan adanya progres dari penampilan kami. Terutama dari penampilan kami kemarin. Pemain sudah dapat menerjemahkan pola permainan yang kami inginkan, saya berharap kami dapat konsisten atau lebih (baik) dari laga sebelumnya," lanjut Djanur.

Senada dengan itu, gelandang Bajul Ijo Muhammad Hidayat yang bertekad tak ingin kembali kecolongan di laga kandang. Dalam dua laga terakhir yang berakhir seri, Persebaya sempat unggul 1-0, namun akhirnya bisa disamakan oleh Kalteng Putra dan PSIS Semarang.

"Kami para pemain siap melakoni pertandingan besok dan sudah belajar dari hasil-hasil sebelumnya di kandang. Kami tidak ingin terpeleset dan akan berusaha maksimal untuk mengamankan tiga angka," paparnya.

Artikel Tag: Liga 1, Persebaya Surabaya, Persela Lamongan, Djadjang Nurdjaman

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/persebaya-vs-persela-bajul-ijo-pantang-terpeleset
1752  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini