Perkuat Lini Tengah Milan, Maldini Ingin Rekrutan Kejutan

Penulis: Nur Afifah
Minggu 03 Jan 2021, 21:55 WIB
Paolo Maldini

Paolo Maldini (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Direktur teknis AC Milan Paolo Maldini dikabarkan menginginkan rekrutan kejutan untuk memperkuat lini tengah klub pada bursa transfer Januari ini.

Menurut pemberitaan dari Calcio Mercato, Maldini menguraikan strategi transfer Rossoneri dengan menyatakan bahwa bursa transfer nanti akan menjadi peluang yang penting untuk memoles tim yang mampu tampil mengejutkan musim ini.

Sang direktur paham ia harus mengambil langkah sesuai dalam melakukan intervensi dan memanfaatkan peluang yang tepat tanpa mengganggu keseimbangan skuat saat ini.

Besar kemungkinan Milan akan mendatangkan pemain bertahan baru dan strategi tunggu-dan-lihat dalam memoles lini serang, tanpa klub Serie A tersebut harus mengucurkan anggaran terlalu besar dan hal menariknya lini depan mereka kemungkinan akan tetap sama musim ini.

Seorang gelandang kemungkinan akan mendarat sebagai kejutan mengingat Rossoneri merasa kesulitan dalam beberapa pertandingan terakhir dengan Ismael Bennacer absen, Franck Kessie terkena sanksi larangan bermain, dan Sandro Tonali pun sempat diragukan akibat cedera.

Nama-nama gelandang bertipe fisik, mungkin dengan karakteristik yang berbeda dari yang dimiliki Kessie. Boubakary Soumare dari Lille diyakini menjadi target favorit raksasa Serie A tersebut saat ini, sementara Andre Anguissa dari Fulham juga masuk dalam daftar bidikan klub.

Tak menutup kemungkinan bahwa akan ada kejutan yang didatangkan Maldini dari Ligue 1, mengingat liga tersebut telah menjadi pasar yang sangat menarik perhatian Milan.

Artikel Tag: Maldini, Milan, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/perkuat-lini-tengah-milan-maldini-ingin-rekrutan-kejutan
5639  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini