Perkuat Lini Serang, Valencia Minati Servis Bintang Muda Atletico Madrid
Berita Transfer: Valencia dikabarkan berminat untuk merekrut bintang muda milik klub rival, Atletico Madrid, Rodrigo Riquelme untuk memperkuat opsi di lini serang tim besutan Gennaro Gattuso di musim depan. Sang pemain baru saja kembali dari masa pinjamnya di klub divisi dua musim panas ini.
Valencia kabarnya membutuhkan pemain baru untuk memperkuat pasukan mereka musim depan meski pilihan mereka di bursa transfer nampaknya terbatas namun demikian pelatih Gennaro Gattuso nampaknya tidak kehilangan akal dan telah memilih pemain yang memungkinkan.
Los Che harus menjual pemain terlebih dahulu supaya bisa mendatangkan para pemain baru di musim panas ini. Akan tetapi hingga sejauh ini satu dari tiga pemain berharga mereka, Goncalo Guedes, Carlos Soler atau Jose Gaya belum ada yang hengkang.
Meski demikian manajer baru, Gattuso dikabarkan telah mengincar pemain yang bisa direkrut oleh klubnya dengan harga terjangkau yaitu, pemain 22 tahun, Rodrigo Riquelme yang bisa bermain sebagai winger atau di belakang striker. Ia menghabiska musim 2020/21 sebagai pemain pinjaman di Bournemouth dari Atletico Madrid dan kesulitan memberikan dampak di divisi Championship.
Musim lalu ia bergabung dengan Mirandes di divisi Segunda sebagai pemain pinjaman dan mulai menunjukkan talentanya, dalam 39 penampilannya, Riquelme mencetak delapan gol serta menyumbangkan 12 assist.
Menurut kabar yang dilansir Relevo menyebutkan bahwa Valencia sedang memburu transfernya untuk musim depan bersama dengan Rayo Vallecano, Real Mallorca dan Real Valladolid. Masalahnya di Mestalla harus ada kebutuhan yang sangat mendesak sebelum mendatangkan pemain baru kalau tidak mereka harus menjual pemain terlebih dahulu. Kalau tidak mereka akan beresiko kehilangan lebih banyak target jika tidak segera menjual pemain.
Artikel Tag: Valencia, Atletico Madrid, Rodrigo Riquelme
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/perkuat-lini-serang-valencia-minati-servis-bintang-muda-atletico-madrid
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini