Pep Guardiola Prediksi Man City Akan Kesulitan Hentikan Trisula Maut PSG

Penulis: Demos Why
Selasa 28 Sep 2021, 10:59 WIB
Manajer Manchester City, Pep Guardiola.

Pep Guardiola. (Foto: Robbie Jay Barratt - AMA)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Manajer Manchester City, Pep Guardiola, memberikan pujian bagi kualitas yang dimiliki oleh trisula maut milik Paris Saint-Germain. Guardiola mengaku tak tahu cara yang tepat untuk menghentikan ketiga pemain depan Les Parisiens.

Pada lanjutan matchday kedua Grup A Liga Champions, Manchester City dijadwalkan akan menghadapi Paris Saint-Germain di Parc des Princes, Rabu (29/9) dini hari WIB. Man City sendiri diyakini banyak pihak memiliki peluang untuk meraih kemenangan menilik performa apik mereka di awal musim ini. Terlebih pada musim lalu, City sempat menyingkirkan PSG dari babak semifinal.

Meski demikian, Pep Guardiola memiliki pandangan berbeda. Guardiola justru mewaspadai trisula maut Les Parisiens yang diisi oleh Neymar Jr, Kylian Mbappe dan Lionel Messo. Sang manajer mengakui bahwa timnya akan kesulitan untuk menghentikan laju ketiga pemain yang diketahui memiliki kualitas di atas rata-rata.

"Saya tidak tahu seberapa hebat kualitas lini depan mereka saat bermain bersama, saya tidak bagaimana harus menghentikan mereka," ujar Guardiola seperti dilansir dari Manchester Evening News.

"Mereka memiliki kualitas yang sangat baik. Akan sangat sulit untuk menghentikan mereka."

"Anda harus bertahan dengan baik tanpa bola dan membiarkan mereka berlari saat kami menguasai bola. Mereka adalah pemain yang luar biasa, semua orang tahu itu, semuanya sangat bagus. Secara individual dan mereka akan menjadi ancaman nyata saat bermain bersama," pungkasnya.

Artikel Tag: Pep Guardiola, Manchester City, Paris Saint-Germain

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pep-guardiola-prediksi-man-city-akan-kesulitan-hentikan-trisula-maut-psg
716  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini