Pendapat Thomas Tuchel Soal Musim Debut Hakim Ziyech di Chelsea

Penulis: A Mahfuda
Rabu 10 Feb 2021, 23:36 WIB
Hakim Ziyech

Hakim Ziyech (Sumber: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, percaya Hakim Ziyech masih belum sepenuhnya beradaptasi dengan kerasnya sepakbola Inggris. Namun, gelandang itu akan diberi kesempatan untuk memberikan impresi dalam laga melawan Barnsley di Piala FA.

Ziyech tentu sangat ingin memberikan kontribusi setelah menyelesaikan kepindahannya di musim panas dari Ajax, akan tetapi pemain berusia 27 tahun itu terpaksa absen di awal musim setelah mengalami cedera lutut selama pramusim.

Pemain asal Maroko itu sekilas menunjukkan kualitasnya yang tak perlu diragukan sebelum pemecatan Frank Lampard, tapi perjuangannya untuk tetap fit menjadi penghambat besar baginya dan sejak itu ia hanya tampil satu kali dalam empat laga pembukaan Tuchel sebagai pelatih.

Namun kini, tampaknya Hakim Ziyech bakal punya kesempatan untuk bermain sejak awal ketika Chelsea menghadapi Barnsley di putaran kelima Piala FA pada Jumat (12/2) besok.

“Semoga besok kita melihat yang terbaik dalam dirinya,” tutur Thomas Tuchel kepada wartawan dalam konferensi pers pra-pertandingannya pada Rabu (10/2) sore waktu setempat, dikutip dari Metro.

“"Dia menjalani pekan latihan yang bagus dan kami mengandalkan Hakim seperti yang lain, sama sekali tidak diragukan lagi.”

Juru taktik asal Jerman itu juga berharap bahwa Hakim Ziyech bisa mulai tampil lebih konsisten seperti saat dia bermain untuk Ajax, namun ia meminta untuk bersabar mengingat dia masih beradaptasi dengan kehidupannya di negara dan liga yang baru.

"Bagi saya, jelas dia perlu beradaptasi dengan jenis sepak bola ini, jenis liga ini," tambah Tuchel.

"Dia berasal dari liga Belanda, dari skuad Ajax yang kuat, tetapi mereka adalah tolok ukur di liga dan intensitas dan persaingannya tidak sama seperti di sini.”

“Tapi dia beradaptasi dan dia memiliki kualitas tertentu untuk menentukan pertandingan dan kualitas tertentu untuk melakukan hal yang tidak terduga yang dapat memberi Anda perubahan ekstra dalam permainan apa pun dan pada level yang dia buktikan bersama Ajax.”

“Tentu saja kami ingin mendorongnya ke tingkat kinerja yang sama dengan yang dia tunjukkan di sana dan ini adalah tugas kami,” pungkasnya.

Artikel Tag: Hakim Ziyech, Chelsea, Thomas Tuchel

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pendapat-thomas-tuchel-soal-musim-debut-hakim-ziyech-di-chelsea
2128  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini