Penantian Panjang Usai, Rangnick Siap Rampungkan Kesepakatan dengan Milan

Penulis: Nur Afifah
Kamis 04 Jun 2020, 23:15 WIB
Penantian Panjang Usai, Rangnick Siap Rampungkan Kesepakatan dengan Milan

Ralf Rangnick (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Setelah berbagai rumor yang beredar, penantian panjang kini hampir berakhir setelah Ralf Rangnick dikabarkan siap merampungkan kesepakatan dengan AC Milan.

Dalam beberapa bulan terakhir, spekulasi mengenai kedatangan Rangnick ke Rossoneri semakin santer diperbincangkan, terutama setelah Zvonimir Boban angkat bicara hingga didepak dari jabatannya sebagai CFO.

Menurut kabar dari Sport Mediaset, masih belum ada tanggal konkrit kapan ia akan bergabung dengan klub, namun satu hal yang dapat dipastikan bahwa manajer asal Jerman tersebut bakal menggantikan Stefano Pioli pada penghujung musim ini. Kenyataannya, hanya tinggal sedikit hal yang perlu diselesaikan baginya untuk memulai petualangan di Italia.

Tentu saja, Rangnick akan menunggu hingga Bundesliga musim ini berakhir dan mungkin juga Serie A yang baru akan digulirkan kembali pertengahan bulan ini. Segera setelah segalanya rampung, ia akan mulai mengerjakan proyek untuk Milan bersama dengan CEO Ivan Gazidis.

Juni dan Juli nanti, akan ada kontak langsung antara kedua belah pihak untuk menyelesaian perbedaan dalam hal kontraktual dan mulai merencanakan masa depan.

Tuntutan Rangnick cukup jelas. Ia menginginkan skuat Milan yang muda dan kompetitif bersama staff manajerial/teknis yang bisa memfasilitasi filosofi sepak bolanya, sebagaimana yang pernah ia terapkan di RB Leipzig.

Kedatangan pria 61 tahun tersebut tentunya bakal memberi pengaruh besar pada manajemen Rossoneri saat ini, terutama Paolo Maldini yang diperkirakan akan meninggalkan klub musim panas nanti.

Artikel Tag: ralf rangnick, AC Milan, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/penantian-panjang-usai-rangnick-siap-rampungkan-kesepakatan-dengan-milan
3761  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini