Pelatih Brasil Konfirmasi Marcelo Bisa Kembali Bermain Kontra Belgia

Marcelo bisa bermain kontra Belgia (Image: Getty)
Berita Piala Dunia: Pelatih tim nasional Brasil, Tite, mengonfirmasi bahwa Marcelo kembali ke skuatnya dan bahkan bisa berada dalam susunan pemain awal untuk laga perempatfinal Piala Dunia 2018 kontra Belgia setelah pulih dari cedera punggung.
Sang bek kiri Real Madrid hanya bisa bermain selama 10 menit dalam kemenangan Brasil dengan skor 2-0 atas Serbia di laga penutup Grup E, ketika dia terpaksa ditarik keluar karena mengalami kesakitan di punggungnya dan Filipe Luis bermain menggantikannya.
Marcelo juga absen pada saat Tim Samba meraih kemenangan 2-0 atas Meksiko di babak 16 besar dan penampilan Filipe Luis begitu memukau, bahkan menyebabkan Hirving Lozano kesulitan.
Tite tidak bisa mengonfirmasi bahwa Marcelo akan kembali ke susunan pemain awal namun memastikan setidaknya ia berada dalam skuat untuk laga di Kazan besok.
"Marcelo ditinggalkan (kontra Meksiko) karena memiliki masalah kesehabatan, dia tidak kembali karena kondisinya," ucap Tite kepada para reporter di Kazan Arena. "Filipe Luis bermain baik dalam dua pertandingan. Marcelo akan kembali."
Satu pemain yang tidak cukup mendapatkan kesempatan sebagai starter adalah Roberto Firmino. Sang bintang Liverpool memang mencetak gol kedua untuk Brasil di laga kontra Meksiko setelah menggantikan Gabriel Jesus, yang kesulitan untuk memberikan dampak sepanjang turnamen ini.
"Permainan didesain berdasarkan bagaimana pertandingan berjalan," ucap Tite. "Kefleksibelan memainkan suatu peranan, Jesus memiliki itu dan kami bisa menyesuaikan kepadanya. Semua pemain yang diturunkan sebagai pengganti telah berjalan dengan efektif."
"Saya mengaku di sini tentang laga kontra Serbia. Saya biasanya memeluk semua orang, saya tidak berbicara banyak sebab ruang ganti bukanlah tempat untuk itu. Namun saya memeluk Firmino dan mengatakan bahwa dia pantas mendapatkan gol dari dua pertandingan yang dimainkannya sebagai pengganti."
"Saya tak bisa katakan apa yang dia bilang, namun dia mengatakan sesuatu seperti dia sangat gembira. Namun pelatih harus bisa mengetahui apa keperluan tim. Untuk mengembangkan hubungan yang kami miliki dengan para pemain yang memiliki beragam karakteristik, maka Anda harus berubah sesekali, namun itu tidak berarti para pemain tidak bisa menentukan."
Artikel Tag: Marcelo, Timnas Brasil, Tite, Roberto Firmino, Piala Dunia 2018
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pelatih-brasil-konfirmasi-marcelo-bisa-kembali-bermain-kontra-belgia
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini