Pelatih Bayern Munich Ungkap Kondisi Terkini Alphonso Davies

Penulis: Febrian Kusuma
Kamis 17 Feb 2022, 11:30 WIB
Alphonso Davies

Alphonso Davies (Sumber: Imago Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Pelatih Bayern Munich, Julian Nagelsmann, baru saja memberikan update informasi mengenai kondisi bek sayap berusia 21 tahun, Alphonso Davies. Pemain asal Kanada itu sebelumnya harus absen panjang dari lapangan hijau karena terpapar Covid-19 dan kemudian menderita miokarditis sebagai efek samping dari paparan virus tersebut.

Praktis, penampilan kompetitf terakhir Alphonso Davies bersama Bayern Munich adalah pada laga melawan VfL Wolsfburg di Allianz Arena, 17 Desember 2021.

“Dia masih dalam tahap pemulihan (dari miokarditis). Ini masih akan memakan waktu, tetapi tanda-tanda gangguan di jantungnya mulai menghilang. Dia punya janji lain, akan pulih dalam dua minggu. Skenario kasus terbaik tampaknya telah terjadi dalam proses penyembuhannya,” ucap Julian Nagelsmann, dikutip dari laman Bundesliga.com.

Selain itu, Julian Nagelsmann juga mengungkapkan bahwa kini secara keseluruhan kondisi Alphonso Davies baik-baik saja. Hanya saja pemain yang didatangkan dari klub MLS, Vancouver Whitecaps, pada Januari 2019 yang lalu itu mulai merasa jenuh karena tak kunjung bermain.

“Phonzy (panggilan Davies) baik-baik saja, dia hanya merasa bosan. Setelah periode empat minggu berlalu, maka kami akan melakukan tes lebih lanjut. Kami akan melihat apa yang terungkap dari pencitraan medis,” lanjutnya.

Menurut laman Transfermarkt, sampai sejauh musim ini Davies telah membuat 23 penampilan di semua kompetisi dengan menyumbang enam umpan matang berbuah gol untuk rekan-rekannya di Bayern Munich.

Artikel Tag: alphonso davies, Bayern Munich, julian nagelsmann

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pelatih-bayern-munich-ungkap-kondisi-terkini-alphonso-davies
2960  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini