Olsen Akui Gantikan Alisson Itu Sulit

Penulis: Yuni Winata
Jumat 02 Nov 2018, 22:30 WIB
Olsen Akui Gantikan Alisson Itu Sulit

Robin Olsen - asroma360.com

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Kiper AS Roma, Robin Olsen, yang bergabung pada musim panas kemarin, mengungkapkan bahwa sulit menggantikan posisi Alisson Becker yang hengkang ke Liverpool.

Olsen datang untuk menggantikan Alisson – salah satu kiper terbaik Eropa – yang hengkang ke Liverpool pada musim panas kemarin, dalam transfer yang saat itu memecahkan rekor transfer kiper termahal dunia.

Saat bicara dalam Giallorossi Match Program, Olsen mengungkapkan bahwa menggantikan posisi Alisson adalah hal sulit dan penuh tekanan.

“Itu benar, saat saya baru datang, ada banyak tekanan dan banyak yang memerhatikan saya, tapi itu adalah hal wajar saat anda bergabung dengan sebuah klub besar,” kata Olsen.

“Roma baru saja menjual seorang kiper hebat seperti Alisson, dan kemudian saya datang untuk menggantikannya. Saya sudah menduga bahwa akan ada banyak tekanan, dan saya tahu saya harus menunjukkan kemampuan saya di lapangan."

“Saya bekerja keras setiap hari, setiap menit, untuk menunjukkan bahwa saya memiliki kualitas yang dibutuhkan.”

Olsen juga mengatakan bahwa ada perbedaan besar antara Roma dan klubnya sebelumnya. Bermain di Italia jauh lebih baik dan juga lebih berat, jadi dia membutuhkan waktu untuk beradaptasi.

“Perbedaan sepak bola antara (tim) sebelumnya dan Italia sangat besar. Itu benar-benar berbeda. Serie A jelas adalah liga yang jauh lebih berat dan lebih baik – tak bisa dibandingkan."

“Sekarang saya bermain bersama pemain-pemain yang lebih baik, melawan pemain-pemain yang juga lebih baik, ini jelas berbeda."

“Saat saya baru datang, ini semua benar-benar baru, cara bekerja yang baru, teknik dan metode baru. Saya membutuhkan sedikit waktu, saya butuh beradaptasi.”

Artikel Tag: Robin Olsen, AS Roma, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/olsen-menggantikan-alisson-itu-sulit
872  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini