Oliver Glasner Kecewa Crystal Palace Dikalahkan Spurs, Tapi ...
Berita Liga Inggris: Manajer Crystal Palace, Oliver Glasner, memberikan komentar terkait kekalahan yang diterima oleh timnya saat tandang ke markas Tottenham Hotspur.
Crystal Palace mendapatkan hasil yang mengecewakan pada lanjutan pertandingan pekan ke-27 Premier League. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Tottenham Hotspur, Sabtu (2/3) malam WIB, the Eagles menelan kekalahan dengan skor 3-1.
Pada laga tersebut, the Eagles sebenarnya berhasil membuka keunggulan melalui gol yang dicetak oleh Eberechi Eze di menit ke-59. Namun di 20 menit terakhir, Spurs tampil menggila dengan mencetak tiga gol balasan melakui aksi Timo Werner, Cristian Romero dan Son Heung-min.
Menanggapi pertandingan tersebut, Oliver Glasner menilai timnya sudah tampil bagus. Hanya saja sejumlah kesalahan yang mereka lakukan membuat Spurs bisa dengan mudah mencetak tiga gol. Meski demikian, Glasner meminta pasukannya untuk belajar dari kekalahan ini dan bangkit kembali di laga berikutnya.
"Kami memberikan gol-gol yang terlalu mudah bagi Tottenham. Anda harus bermain sempurna untuk meraih kemenangan di sini. Kami bermain bagus untuk waktu yang lama tetapi seharusnya bisa melakukannya dalam 95 atau 100 menit," kata Glasner kepada BBC Match of the Day.
"Para pemain melakukan pekerjaan yang hebat, terutama di lini pertahanan. Tottenham tidak menemukan ruang. Di lini pertahanan, kami mengendalikan permainan. Mungkin kami bisa lebih percaya diri dengan penguasaan bola, tetapi ini adalah bagian dari perkembangan tim ini."
"Ini adalah hasil yang mengecewakan tetapi penampilan yang memberi kami kepercayaan diri dan harapan untuk pekan-pekan berikutnya."
"Kesalahan-kesalahan bisa terjadi, mungkin sedikit kelelahan, kehilangan konsentrasi. Para pemain bekerja sangat keras untuk bertahan."
"Saya mengatakan kepada para pemain 'angkat dagu, tetap positif'. Saya yakin kami akan berkembang."
Dengan hasil ini, Palace menempati posisi ke-14 klasemen sementara Premier League dengan koleksi 28 poin.
Artikel Tag: Oliver Glasner, Crystal Palace, Tottenham Hotspur
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/oliver-glasner-kecewa-crystal-palace-dikalahkan-spurs-tapi
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini